Kuasa Allah, Bayi Perempuan Umur Sebulan Selamat dari Reruntuhan Rumahnya, Akibat Serangan Israel

 Kuasa Allah, Bayi Perempuan Umur Sebulan Selamat dari Reruntuhan Rumahnya, Akibat Serangan Israel

Kuasa Allah, Bayi Perempuan Umur Sebulan Selamat dari Reruntuhan Rumahnya, Akibat Serangan Israel--instagram: nooh.xp

PALESTINA, LINGGAUPOS.CO.ID - Mengharukan bayi  yang usianya baru satu bulan selamat dari reruntuhan rumahnya  yang dibom Israel pada hari ke- 37. Kuasa Allah.

Video penyelamatan seorang bayi perempuan viral di media sosial, terlihat bayi perempuan berhasil diselamatkan dari reruntuhan rumahnya yang hancur akibat serangan bom dari zionis Israel.

Diketahui bayi perempuan itu dilahirkan pada hari pertama saat serangan Israel ke Gaza berlangsung, yakni awal Oktober 2023.

Kemudian, rumah bayi tersebut dijatuhkan bom oleh zionis Israel pada hari ke-37 penyerangan, hingga bangunan rumahnya hancur dan dengan kuasa Allah bayi perempuan itu masih selamat.

BACA JUGA:Prestasi Membanggakan, Pelajar MAN 1 Lubuklinggau Juara Lomba Kadarkum Tingkat Provinsi Sumsel

Hal ini seperti yang terlihat dalam unggahan media sosial instagram @eye.on.palestine, yang diunggah pada senin, 28 November 2023.

Dalam unggahan tersebut terlihat tim penyelamat berhasil mengevaluasi bayi perempuan dari bawah reruntuhan.

Bayi yang begitu mungil itu, dibaluti dengan kain atau dibedong dia ditemukan di bawah reruntuhan rumahnya.

Bahkan, dalam video itu bayi yang masih berusia satu bulan itu tidak menangis, namun matanya terbuka dengan lebar.

BACA JUGA:Ingin Wajah Tanpa Flek Hitam, Berikut 3 Cara Mengatasinya

Sementara tim penyelamat disana bersorak memuji menyebut namaNya mengetahui bayi yang mungil itu masih selamat. 

“Allah Huakbar, Allah Huakbar, Ya Allah.. Ya Allah” Seru tim penyelamat yang ada disana

Disamping itu, mereka menyambut bayi mungil yang tenang itu dengan perasaan bahagia, terlihat dalam video itu para penyelamat memancarkan senyum di wajah mereka sembari memeluk dan memberikan kecupan kepada bayi itu.

Video yang diposting itu pun telah ramai di komen netizen,  dalam unggahan video itupun dalam caption nya ia menulis.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: