Kisah Mario Kempes, Legenda Argentina yang Pernah Bermain untuk Pelita Jaya

Kisah Mario Kempes, Legenda Argentina yang Pernah Bermain untuk Pelita Jaya

Kisah Mario Kempes, Legenda Argentina yang Pernah Bermain untuk Pelita Jaya--instagram: liga1hub

LINGGAUPOS.CO.ID - Mungkin semua penggemar sepakbola pernah mendengar nama Mario Kempes.

Sang legenda Argentina di masa tahun 1970an sampai 1980an, satu gelar piala dunia sukses diraihnya bersama Argentina di piala dunia tahun 1978.

Ia merupakan pemain legenda asal Argentina yang pernah membela tim asal Indonesia yaitu Pelita Jaya.

Untuk itu LINGGAUPOS.CO.ID akan mengulik sejarah sepak bola Indonesia, Mengutip dari berbagai sumber inilah kisah Mario Kempes bersama Pelita Jaya.

BACA JUGA:Heboh! Mahkamah Konstitusi MK, Disebut Sebagai Mahkamah Keluarga Oleh Netizen Buntut Isu Cawapres Gibran

Bagaimana bisa sosok Mario Kempes yang merupakan pahlawan bagi timnas Argentina bermain di Liga Indonesia?

Mario Kempes pemain yang bersinar bersama timnas Argentina, tak hanya itu Kempes juga tercatat sebagai salah satu predator paling mematikan di Liga Spanyol (La Liga).

Kempes bersama Valencia sukses menorehkan 126 gol dari 222 kali penampilan.

Selain itu dirinya juga sukses mengantar Valencia merangkum 3 trophy bergengsi yakni Piala Super Spanyol, Piala Winner hingga Piala Super Eropa.

BACA JUGA:9 Fakta Kota Lubuklinggu yang Hari ini Ulang Tahun ke-22, Nomor 4 Tidak Disangka

Tak hanya itu Mario Kempes juga pemegang penghargaan individu antara lain: Golden Boot, Golden Ball dan Ballon d'Or.

Namun sayang pada tahun 1981 Kempes sempat hijrah ke River Plate dan hanya bertahan satu musim.

Valencia kemudian memulangkan sang legenda dengan harapan mampu mengulang kesuksesan seperti sebelumnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: