Selamat Hari Batik Nasional 2023, ini Fakta Tentang Batik Indonesia yang Telah Mendunia, Bikin Bangga
Selamat Hari Batik Nasional 2023, ini Fakta Tentang Batik Indonesia yang Telah Mendunia, Bikin Bangga--instagram: taeoxo_nct
BACA JUGA:Tertarik Membuat Batik Durian, Ayo Ikuti Pelatihan ini
Jika sebagai warga Indonesia kalian masih enggan menggunakan batik, karena terkesan lebih formal dan lainnya.
Namun, apakah kalian tahu bahwa batik justru disukai oleh masyarakat mancanegara, hingga para idol korea.
Seperti beberapa personil boyband EXO yaitu, Sehun dan Kain yang terpantau pernah mengenakan batik. Ada juga Kim Taehyung dari BTS yang juga pernah menggunakan batik dalam siaran live nya.
Selain mereka ada juga personil SNSD, NCT, Sistar hingga Super Junior juga pernah menggunakan pakaian batik.
BACA JUGA:Prediksi Las Palmas vs Celta Vigo, La Liga, Selasa 3 Oktober 2023, Kick Off 02.00 WIB
Disamping itu, tidak hanya artis Korea, namun artis Hollywood juga pernah mengenakan batik, sebut saja Paris Hilton, James Bay, Lily Collins, dan Jessica Alba.
Selain dipakai oleh public figure internasional, batik Indonesia juga sering dikenalkan dalam acara-acara tertentu.
Terbaru, pada Gala Dinner KTT ke-43 ASEAN September 2023. Para tamu pemimpin Negara peserta KTT hingga pendampingnya terlihat kompak mengenakan pakaian batik bermotif pucuk rebung.
Hal yang membanggakannya lagi, pada 26 September 2020, batik Indonesia berhasil masuk ke dalam Milan Fashion Week (MFW), Italia. Keren sekali, ya. Makin bangga sama batik Indonesia jadinya.
BACA JUGA:Prediksi Fulham vs Chelsea, Premier League, Selasa 3 Oktober 2023, Kick Off 02.00 WIB
Nah, itulah tadi beberapa fakta tentang batik Indonesia. Jangan lupa kunjungi selalu LINGGAUPOS.CO.ID setiap harinya untuk mendapatkan informasi terbaru dan unik lainnya. (*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: