Nama H Trisko Defriyansa Disebut Calon Kuat Pj Wali Kota Lubuklinggau, ini Kata H SN Prana Putra Sohe
Wali Kota Lubuklinggau H SN Prana Putra Sohe dan Sekda Lubuklinggau H Trisko Defriansya--
“Hingga saat ini belum ada informasi resmi mengenai nama PJ Wali Kota Lubuklinggau yang dikeluarkan Kemendagri. Saya pastikan jika ada informasi yang beredar di grup-grup medsos itu tidak sahih,” katanya, Selasa 5 September 2023.
“Kalau ada informasinya, tentunya ada surat resmi ke DPRD. Sampai saat ini belum ada surat soal penunjukan PJ Walikota ke DPRD Lubuklinggau,” bebernya.
Pihaknya memastikan, jika nama PJ walikota Lubuklinggau resminya akan diumumkan 18 september mendatang.
BACA JUGA:Masuk Dalam Daftar Nama Pj Wali Kota Lubuklinggau Terpilih, Begini Tanggapan Trisko Defriyansa
“Karena di Palembang tanggal 18 september pagi, itu langsung pelantikan. Sebelum tanggal 18 September. Kami belum tahu siapa yang bakal ditunjuk jadi PJ, karena nama nama usulan bisa saja ada perubahan,” lanjutnya.
Nama Ir H Trisko Defriyansa ST M.SI IPU, masuk dalam daftar Penjabat (Pj) Wali Kota Lubukkinggau terpilih yang beredar dalam bentuk PDF.
Nama Trisko memang masuk dalam 3 calon yang diusulkan ke Mendageri untuk menjadi Pj Wali Kita Lubuklinggau.
Terkait nama-nama Pj Wali Kota dan Pj Bupati di Sumatera Selatan yang beredar dalam bentuk PDF tersebut, Ir H Trisko Defriyansa ST M.SI IPU belum memastikan kebenaran dirinya terpilih menjadi PJ Wali Kota Lubuklinggau.
Saat dikonfirnasi Trisko hanya memohon doa. "Mohon doa semoga sesuai apo yang sudah beredar, terima kasih," tulis Trisko melalui pesan WhatsApp nya, Selasa, 5 September 2023.
Diketahui, beredar file tentang nama-nama yang ditunjuk menjadi Pj Bupati dan Wali Kota tujuh daerah di Sumatera Selatan, yang jabatan kepala daerahnya berakhir, pada September ini.
Salah satunya jabatan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Lubuklinggau yang akan berakhir pada 18 September 2023.
Dalam surat yang beredar di grup whatsapp tersebut, untuk Lubuklinggau ditunjuk sebagai Pj Wali Kota adalah Ir H Trisko Defriyansa ST M.SI IPU, yang saat ini menjabat sebagai Sekda Kota Lubuklinggau.
Sayangnya di dalam file berbentuk PDF tersebut, tidak ada penjelasan daftar nama apakah itu. Dan juga tidak ada penjelasan di dalamnya.
Hanya ada tulisan nama daerah, kemudian tanggal dan daftar nama pejabat. Selanjutnya dari daftar nama itu, ada nama yang diberi warna merah dan ada tulisan terpilih.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: