Mobil Pejabat Lubuklinggau Terobos Jalan Cor Basah, Polres Musi Rawas Turun ke Lapangan, Lakukan Ini

Mobil Pejabat Lubuklinggau Terobos Jalan Cor Basah, Polres Musi Rawas Turun ke Lapangan, Lakukan Ini

Polisi cek lokasi jalan cor basah yang diterobos mobil pejabat Lubuklinggau-dokumen-linggaupo.co.id

MUSI RAWAS, LINGGAUPOS.CO.ID -  Polisi Polres Musi Rawas turun gunung melakukan pengecekan jalan cor basah yang diterobos mobil pejabat Lubuklinggau.

Aksi mobil pejabat yang menerobos jalan cor basah ini sempat viral di media sosial. 

Selain melalukan pengecekan jalan cor basah yang diterobos mobil pejabat Kota Lubuklinggau, polisi juga memasang sambu larangan melintas sementara di pangkal jalan. 

"Anggota Polres Mura dan Polsek Purwodadi, bergerak cepat untuk melakukan peninjuan, pengecekan sekaligus pemasangan papan himbauan tidak terjadi hal yang serupa,"ungkap Kapolres Mura, AKBP Danu Agus Purnomo SIK, MH melalui Kasi Humas, Iptu Herdiansyah didampingi Kapolsek Purwodadi, Iptu Dedi, Kamis, 10 Agustus 2023. 

BACA JUGA:6 Tuntutan Pembela Pedagang LPG Musi Rawas yang Minta Kapolres Lubuklinggau Dicopot, Nomor 2 Jadi Akar Masalah

Kasi Humas mengaku pengecekan jalan sejak tadi malam dilakukan oleh personil. 

Kemudian dilanjutkan pagi harinya pemasangan papan himbauan agar sementara waktu untuk tidak melintasi jalan tersebut.

"Semoga dengan dilakukan pengecekan sekaligus peninjauan serta pemasangan papan himbauan, kejadian sebelumnya tidak kembali terjadi," ucapnya.

Kasi Humas menambahkan, tindakan yang dilakukan polisi ini merupakan salah satu wujud adanya hadirnya anggota Polri khususnya Polres Musi Rawas dan Polsek Purwodadi, terhadap masyarakat mengenai adanya hal-hal ataupun laporan dari warga khususnya di wilayah hukum Polres Musi Rawas.

BACA JUGA:Massa Minta Copot Kapolres Lubuklinggau, AKBP Indra Arya Yudha Berikan Klarifikasi, Oknum Pungli Dihukum

Ssbelumnya video mobil dinas Pemkot Lubuklinggau terobos jalan cor basah di Desa T2 Purwakarya Kecamatan Purwodadi Kabupaten Musi Rawas, viras di media sosial (medsos).

Dalam video sepanjang 0,30 menit yang diterima LINGGAUPOS.CO.ID, terlihat mobil dinas itu yakni Toyota Kijang Inova Reborn warna hitam BG 44 HZ.

Awalnya terlibat mobil tersebut terlihat melintasi jalan cor yang sudah keras, kemudian menerobos jalan cor yang masih basah.

Pekerja proyek terlihat tidak bisa menghalangi, sementara itu mobil terus berjalan menerobos jalan cor basah. Selanjutnya langsung melanjutkan perjalanan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: