HM Amin Perjuangkan Kepentingan Masyarakat

HM Amin Perjuangkan Kepentingan Masyarakat

Anggota DPRD Kota Lubuklinggau, HM Amin (berdiri) menyampaikan sambutan saat Reses Perseorangan i Kelurahan Tanah Periuk Kecamatan Lubuklinggau Selatan I, Sabtu 11 Maret 2023.--

LUBUKLINGGAU, LINGGAUPOS.CO.ID - Reses perseorangan ke-1  tahun 2023 Anggota DPRD Kota Lubuklinggau, HM Amin berlangsung sukses.

Warga begitu antusias mengikuti reses anggota DPRD dari Fraksi Partai Gerindra di kediamannya di Kelurahan Tanah Periuk Kecamatan Lubuklinggau Selatan I, Sabtu 11 Maret 2023.

Tenda di samping dan depan rumah HM Amin penuh dipadati warga menghadiri reses.

Setiap mengadakan reses Anggota Komisi III DPRD Kota Lubuklinggau ini memang tidak per ah membatasi masyarakat yang mau hadir.


Tamu yang menghadiri reses perseorangan ke-1 tahun 2023 Anggota DPRD Kota Lubuklinggau, HM Amin, Sabtu 11 Maret 2023). Bahkan anggota Bhabinkamtibmas Kelurahan Tanah Periuk juga hadir. --

Dalam sambutannya Ketua RT 01 Kelurahan Tanah Periuk, Agusmari mengucapkan terima kasih kepada HM Amin atas telah merealisasikan pembangunan dari usulan reses sebelumnya.

"Kami doakan pak Amin selalu sehat.  Dan menjadi Wakil Rakyat lagi untuk periode berikutnya," katanya.

Ketua Lembaga Adat Kelurahan Tanah Periuk, Sukani juga mengucapkan terima kasih kepada HM Amin yang sudah merealisasikan usulan warga Kelurahan Tanah Periuk.

Ia menghimbau warga yang telah mengusulkan tapi belum di realisasi bersabar karena banyak yang harus diperjuangkan.

BACA JUGA:Muara Kelingi Banjir, Mau ke Palembang Lewat Lahat Saja

"Warga yang mengusulkan tapi belum direalisasikan harap bersabar," katanya disambut tepuk tangan tamu yang hadir.

Banyak usulan yang disampaikan oleh warga dalam reses ke-1 semua usulan pembangun fisik di antaranya jalan dan saluran pembuangan.

Di antaranya Sukamto walaupun usulannya sebelumnya sudah direalisasikan, pada reses ke-1 2023 mengusulkan bagun jalan lain lagi.   

“Terima kasih usulan saya sudah direalisasikan Pak Amin, kini Jalan Padat Karya sudah mulus. Pada reses kali ini saya mengusulkan Jalan Karya dari RT02 hingga RT 06," pintanya.

BACA JUGA:250 Rumah Terendam Banjir, Masyarakat Desa Mambang Berharap Bantuan Pemkab Musi Rawas

Menanggapi usulan masyarakat, HM Amin menjelaskan untuk warga yang usulannya sudah direalisasikan dan ada usulan lagi di Reses ke-1 tahun 2023 ini diharapkan bersabar giliran warga lain yang belum terealisasi mengingat begitu banyaknya usulan.

“Namun pada dasarnya semua usulan akan tetap diperjuangkan namun berdasarkan skala prioritas mengingat anggaran terbatas,” katanya.

Amin menjelaskan  bawah anggota DPRD Kota Lubuklinggau periode 2019-2024 masih bisa mengusulkan anggaran pada APBD Tahun Anggaran 2025.

“APBD 2025 yang membahasnya masih anggota DPRD yang menjabat saat ini. Jadi saya masih bisa memperjuangkan usulan masyarakat. Dan akan berlanjut  jika masyarakat mendukung saya,” jelasnya disambut pernyataan dari tamu yang hadir,  “Kami dukung,” jawab mereka kompak.

BACA JUGA:147 KK dan 347 Rumah Terendam Banjir, Masyarakat Semangus Baru Butuh Bantuan Pemkab Musi Rawas

Amin menyebutkan ada 3 paket usulan masyarakat usulan masyarakat direalisasikan awal tahun anggaran 2023 . “Apa yang saya perjuangkan adalah kepentingan masyarakat,” sebutnya.(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: