Pencuri Motor di Lubuklinggau Sumatera Selatan Seret Pemilik Konter ke Penjara, Kronologisnya Menyedihkan

 Pencuri Motor di Lubuklinggau Sumatera Selatan Seret Pemilik Konter ke Penjara, Kronologisnya Menyedihkan

Tersangka Ismulyadi (tengah duduk)yang menyeret pemilik konter HP tempat dirinya menjual barang hasil curian -Dokumen -linggaupo.co.id

LUBUKLINGGAU, LINGGAUPOS.CO.ID – Tim Macan Linggau Unit Pidum Satuan Reskrim Polres Lubuklinggau dalam sehari mengamankan dua terduga pelaku pencurian. 

Kedua terduga pelaku tersebut  Aan Fernando Rolessw (27) warga GG Cemara Kelurahan Ulak Surung Kecamagan Lubuklinggau Utara I Kota Lubuklinggau. 

Serta Ismulyadi alias IS (48) warga Perumahan BCA Permai 15 Kelurahan Batu Urip Kecamatan Lubuklinggau Utara II Kota Lubuklinggau.

Kedua terduga pelaku ditangkap Kamis, 12 Januari 2023 di lokasi dan waktu yang berbeda. 

BACA JUGA:Penyebab KDRT di Lubuklinggau dan Musi Rawas Sumatera Selatan, Nomor 1 Buntu, Nomor 2 Paling Sering Terjadi

Penangkapan Aan Fernando berdasarkan LP/B-18/I/2023/SPKT/Polres Lubuklinggau/Polda Sumsel tanggal 12 Januari 2023. 

Korbannya Kurnia (37) Ibu Rumah Tangga (IRT) warga Jalan Patimura RT.4 Kecamatan Lubuklinggau Timur. 

Sedangkan tersangka Ismulyadi diamankan berdasarkan dua laporan polisi yakni LP/B-17/I/2023/SPKT/Polres Lubuklinggau/Polda Sumsel tanggal 12 Januari 2023 dan LP/B-18/I/2023/SPKT/Polres Lubuklinggau/Polda Sumsel tanggal 12 Januari 2023. 

Korbannya dua orang yakni Bahlia (29) warga GG Sejahtera RT.6 Kelurahan Ponorogo Kecamatan Lubuklinggau Utara II Kota Lubuklinggau. 

BACA JUGA:Bunda Wajib Tahu, Makanan Ciki Ngebul Membahayakan, Begini Kata Kadinkes Sumsel

Serta Kurnia (37) Ibu Rumah Tangga (IRT) warga Jalan Patimura RT.4 Kecamatan Lubuklinggau Timur. 

Akasi pencurian dialami korban Kurnia terjadi pada Jumat 6 Januari 2023. 

Saat itu sekira pukul 05.00 WIB korban Kurnia melihat pintu depan rumahnya, sudah dalam keadaan rusak. 

Kemudian setelah korban mengecek keadaan dalam rumahnya, diketahui telah kehilangan 5 Buah Handphone (HP) Merk Vivo Y.91C, Realme C.21Y, Vision Pro, Readme dan Xiomi. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: