Piala AFF 2022: Prediksi Vietnam vs Myanmar, Tak Anggap Remeh Lawan, Incar Juara Grup
Pelatih Vietnam, Park Hang-seo-twitter.com/GOAL_ID/-
LINGGAPOS.CO.ID - Vietnam akan menghadapi Myanmar dalam matchday terakhir pertandingan Grup B Piala AFF 2022.
Laga yang akan dilangsungkan di Stadion May Dinh, Hanoi, Selasa 3 Januari 2023 pukul 19.30 WIB ini berpeluang dimenangi The Golden Star Warriors (julukan Vietnam) dengan skor besar, sekaligus menjadi syarat lolos semifinal sebagai juara grup.
Vietnam dengan koleksi 7 poin dari 3 pertandingan saat ini memimpin klasemen Grup B Piala AFF 2022. The Golden Star Warriors sejatinya hanya membutuhkan hasil imbang untuk lolos ke semifinal.
Akan tetapi mereka butuh kemenangan dengan skor meyakinkan, jika hendak mengunci juara grup.
BACA JUGA:Liga Prancis: Prediksi Montpellier vs Marseille, Lanjutkan Tren Kemenangan
Dilain sisi Myanmar, skuad berjuluk Asian Lions itu diprediksi tetap berupaya maksimal memberi perlawanan kepada tuan rumah walau sudah dipastikan gagal lolos ke semifinal, lantaran baru mendulang 1 poin dari 3 pertandingan babak grup.
Prediksi Vietnam vs Myanmar :
Tampil di kandang sendiri, kubu Vietnam jelas lebih diunggulkan untuk memetik kemenangan atas Myanmar di laga penutup Grup B. Selain faktor tuan rumah, di atas kertas kualitas para pemain The Golden Stars Warriors juga lebih baik ketimbang tim tamu.
Untuk laga kali ini pelatih Vietnam, Park Hang-seo, juga diprediksi bakal memainkan komposisi skuad terbaiknya. Hal ini untuk memastikan The Golden Stars Warriors memetik 3 poin serta mengamankan posisi juara grup.
Tidak hanya itu, Vietnam juga menargetkan tetap menjaga torehan istimewa belum kebobolan di Piala AFF 2022. Dari 3 laga yang sudah dilakoni, The Golden Star Warriors selalu mencatat clean sheet.
BACA JUGA:Liga Inggris: Prediksi Brentford vs Liverpool, Tuah Kandang
"Hasil imbang melawan Singapura tetap bagus bagi kami. Itu merupakan pertandingan yang sulit, karena lawan bermain bertahan, nilai positifnya kami tidak kebobolan," tutur penjaga gawang Vietnam Dang Van Lam, dikutip dari The Thao 247.
Kendati diunggulkan, Vietnam tetap tidak boleh meremehkan Myanmar. Terlebih sejak ditangani Park Hang-seo, The Golden Stars Warriors ternyata belum pernah mengalahkan Asian Lions.
Vietnam dan Myanmar sempat bermain imbang 0-0 ketika bertemu di ajang AFF 2018 silam.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: