Prediksi Barcelona vs Elche : Salip Madrid Lagi!
Barcelona akan ditantang Elche pada pekan ke-6 La Liga 2022/2023. -Foto : twitter barcelona-
LINGGAUPOS.CO.ID - Barcelona akan ditantang Elche pada pekan ke-6 La Liga 2022/2023. Pertandingan Liga Spanyol di Spotify Camp Nou ini dijadwalkan kick-off Sabtu, 17 September 2022, jam 21:15 WIB.
Laga ini sangat menarik untuk dinanti karena akan menjadi peluang tuan rumah Barcelona menyalip Real Madrid lagi di papan klasemen LaLiga. Barca dengan koleksi 13 poin berpeluang mengkudeta posisi Madrid yang hanya unggul 2 angka.
BACA JUGA:Prediksi Wolverhampton vs Manchester City : Costa Lawan Haaland
Namun hal itu hanya bisa terjadi jika Barca sanggup mengalahkan Elche. Secara peluang, anak asuh Xavi Hernandez punya kesempatan besar untuk menyalip Madrid sebelum sang rival bermain kontra Atletico Madrid, pada Senin 19 September pukul 02.00 WIB.
Di Liga Champions tengah pekan kemarin, Barcelona ditundukkan tuan rumah Bayern Munchen 0-2. Kekalahan dari mantan klub Robert Lewandowski itu adalah kekalahan pertama Barcelona musim ini. Barcelona tentunya ingin langsung bangkit. Kemenangan atas Elche dalam lanjutan kompetisi La Liga pun diincar.
BACA JUGA:Prediksi Tottenham Hotspur vs Leicester City : Ada Potensi Pemecatan Pelatih
Barcelona belum terkalahkan di La Liga musim ini. Anak-anak asuh Xavi menang empat kali, imbang sekali, sudah mencetak total 15 gol dan baru kebobolan satu gol. Dari 15 gol Barcelona itu, sumbangsih terbesar datang dari Lewandowski dengan enam golnya.
Sementara itu, Elche masih tanpa kemenangan dan baru mengumpulkan satu poin musim ini. Elche juga baru mencetak dua gol dan sudah kebobolan 13.
Barcelona selalu menang dalam empat pertandingan terakhirnya di La Liga. Mereka berturut-turut menghantam Real Sociedad 4-1, Real Valladolid 4-0, Sevilla 3-0, dan Cadiz 4-0. Ada peluang besar Elche bakal menjadi korban Barcelona yang berikutnya.
BACA JUGA:Prediksi Newcastle vs Bournemouth : Ajang Panggung Alexander Isak
Prediksi Barcelona vs Elche
Jadwal LaLiga pekan ini harusnya bisa memberikan keuntungan bagi Barca. Pasalnya Blaugrana hanya perlu menang melawan Elche, sembari berharap Atletico dapat menjegal Real Madrid di Stadion Wanda Metropolitano. Kans itu sangat mungkin terjadi jika melihat catatan terkini tim-tim yang terlibat.
Misalnya saja, Barca selalu menang atas Elche dalam 5 pertemuan terakhir baik laga kandang maupun tandang. Di sisi lain dalam Derby Madrid, Atletico berhasil mengalahkan Real Madrid pada pertemuan terakhir. Menariknya kemenangan itu terjadi di Stadion Wanda Metropolitano, alias venue yang akan digunakan untuk duel mereka pekan ini. Tak salah apabila fans Barca berharap timnya bisa mengkudeta posisi Madrid sebelum jeda internasional.
BACA JUGA:Prediksi Valencia vs Celta Vigo : Duel 2 tim Inkonsisten
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: