Pembunuhan Sadis di Musi Rawas, Blantik Sapi Sedang Tidur, Kepala Ditembak Teman

Pembunuhan Sadis di Musi Rawas, Blantik Sapi Sedang Tidur, Kepala Ditembak Teman

Pembongkaran makam korban Ruswanto di TPU Lestari Lubuklinggau--

MUSI RAWAS, LINGGAUPOS.CO.ID – Kasus pembunuhan blantik sapi, Ruswanto (40), warga Desa Sukajaya Kecamatan Sumberhata Kabupaten Musi Rawas Provinsi Sumatera Selatan terbilang sadis. 

Korban diduga ditembak oleh pelaku saat sedang tidur. Setelah itu korban dibuang ke sungai oleh pelaku. 

Kapolres Musi Rawas AKBP Achmad Gusti Hartono melalui Kasat Reskrim AKP Dedi Rahmat Hidayat menjelaskan ada satu tersangka yang sudah ditangkap. 

Namun menurut Kasat ada satu tersangka lagi yang masih dalam pengejaran. "Pembunuhan sadis. Korban ditembak saat sedang tidur," jelasnya, Selasa 13 September 2022.

BACA JUGA:Korban Pembunuhan di Musi Rawas Adalah Blantik Sapi, Bawa Uang Rp84 Juta

Hanya saja selebihnya Kasat Reskrim belum bersedia menjelaskan. "Nanti lengkapnya akan disampaikan dalam pers rilis," tegasnya. 

Sementara itu Kepala Desa (Kades) Sukajaya Jumali menjelaskan informasi yang diterima tersangka yang ditangkap adalah Yayan, teman korban. 

Pria itu diketahui warga Desa Q Tambah Asri, Kecamatan Tugumulyo, Kabupaten Musi Rawas. 

Menurutnya Yayan ditangkap polisi pada Senin 12 September 2022.

BACA JUGA:Istri Korban Cek Pakaian, Pastikan Suaminya Korban Pembunuhan di Musi Rawas

Dijelaskannya Minggu 4 September 2022, korban Ruswanto mau jual sapi dengan membawa empat ekor sapi. 

Rencananya mau jual sapi ke Desa Bingin Teluk, Kabupaten Muratara,  ia berangkat bersama Yayan dengan menggunakan mobil milik Yayan. 

Ternyata kemudian justru Yayan yang melakukan pembunuhan terhadap korban. 

Padahal narasi awalnya, berdasarkan cerita Kades, usai menjual sapi korban membawa uang hasilnya. Kemudian meminjam uang Rp20 juta milik Yayan. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: