PSM Makassar Bekuk RANS Nusantara FC, PSM Makassar Kokoh di Puncak Klasemen Sementara Liga 1

PSM Makassar Bekuk RANS Nusantara FC, PSM Makassar Kokoh di Puncak Klasemen Sementara Liga 1

Rans Nusantara vs PSM Makassar Rans Nusantara vs PSM Makassar-Foto: Twitter @OfficialRansFC--: -

LINGGAUPOS.CO.ID - PSM Makassar berhasil membekuk Rans Nusantara FC pada laga penutup pekan keempat Liga 1 2022-2023 di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Senin (15/8/2022) malam.

Sempat tertinggal pada babak pertama, Tim berjuluk Juku Eja itu berhasil comeback dan menang 2-1.

The Prestige Phoenix, sempat unggul lebih dulu pada menit ke-31 berkat gol Mitsuru Maruoka.

BACA JUGA:Jelang HUT Kemerdekaan, 30 Rumah di Musi Rawas Diterjang Puting Beliung

Namun pada laga yang sempat dijeda itu, tim berjuluk Juku Eja berhasil membalas dan berbalik unggul berkat gol (49' dan 90+2').

PSM langsung memberi tekanan saat babak pertama dimulai dan berbuah sebuah peluang dari upaya sundulan Yakob Sayuri di menit kelima.

Namun laju bola masih berhasil dihalau oleh barisan pertahanan Rans Nusantara FC yang setelahnya terhentak untuk tampil menyerang.

BACA JUGA:Oknum Polisi yang Cabuli Balita Divonis 5 Tahun Penjara
Kembali sebuah peluang berbahaya dimiliki Juku Eja di menit ke-17, kali ini melalui sundulan pemain asing Kenzo Nambu. Kini giliran bek Ady Setiawan yang bisa menyapu bola.

Pada menit ke-19, wasit menjeda pertandingan karena terdapat banyak genangan air di berbagai sisi lapangan. Hujan deras memang mengiri laga ini sejak awal.

Setelah ditunda selama 30 menit, duel kembali dilanjut dan The Prestige Phoenix yang berstatus tuan rumah langsung tancap gas.

Permainan menekan yang ditunjukkan berbuah gol yang diciptakan Mitsuru Maruoka di menit ke-31 melalui sepakan dari luar kotak penalti pascakemelut usai sepak pojok.

Setelahnya PSM coba tampil lebih agresif, namun Rans Nusantara mampu membendung dan babak pertama berakhir dengan skor 1-0.

Dalam kondisi tertinggal membuat PSM langsung tampil menekan saat laga dilanjut pascaturun minum.

BACA JUGA:Pondok Tengah Sawah di Sumber Karya Ternyata Tempat Transaksi Benda Terlarang

Gol balasan pun berhasil tercipta pada menit ke-49 melalui aksi Everton Nascimento di dalam kotak penalti, setelah menerima bola dari Yakob Sayuri.

Setelahnya Juku Eja kian percaya diri sebab bisa terus menebar teror. Namun The Prestige Phoenix tak tinggal diam sehingga saling balas serangan terjadi.

Pada menit ke-67, PSM hampir berbalik unggul lewat sontekan Everton, namun bola masih melenceng tipis di sisi kanan gawang.

Pada menit ke-79, The Prestige Phoenix mengalami kerugian karena bek asingnya Victor Salinas dikartu merah langsung karena pelanggaran yang dilakukan.

Mendapat tendangan bebas sedikit di luar kotak penalti, serangan bertubi PSM dapat dibendung kiper Wawan Hendrawan yang melakukan tiga saves beruntun.

Keunggulan jumlah pemain akhirnya sukses dimaksimalkan oleh Juku Eja. Setelah terus menekan, gol mampu diciptakan.

Everton kembali mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-90+2 dan pertandingan pun berakhir dengan skor 2-1 untuk kemenangan PSM. (skor.id)

Susunan Pemain Utama:

Rans Nusantara FC: Wawan Hendrawan; Edo Febriansyah, Onoriode Kughegbe John, Victor Salinas, Ady Setiawan, Mitsuru Maruoka, Fadilla Akbar, David Laly, Makan Konate, Jujun Junaedi, Septian Bagaskara.

Pelatih: Rahmad Darmawan

PSM Makassar: Reza Arya Pratama, Akbar Tanjung, Agung Mannan, Yuran Fernandes, Yance Sayuri, Muhammad Arfan, Kenzo Nambu, Yakob Sayuri, Wiljan Pluim, Rizky Eka Pratama, Everton Nascimento

Pelatih: Bernardo Tavares

Sumber: scor.id

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: scor.id