PT Agro Rawas Ulu Kembali Salurkan CSR ke Desa Sungai Baung Berupa Sumur Bor
Penyerahan serah terima bantuan CSR (Corporate Social Responsibility) dari PT ARU tersebut disambut dengan hangat oleh pemerintah dan warga setempat pada Sabtu, 6 September 2025.--
LINGGAUPOS.CO.ID- Salah satu perusahaan yang bergerak di bidang perkebunan dan pabrik sawit yang ada di Kabupaten Musi Rawas Utara (Muratara) yaitu PT Agro Rawas Ulu (ARU) kembali salurkan bantuan berupa Sumur Bor di Desa Sungai Baung.
Wujud tanggung jawab sosial perusahaan kepada masyarakat sekitar, PT ARU hadirkan bantuan berupa sumur bor untuk Musholla yang ada di Desa Sungai Baung, Kecamatan Rawas Ulu, Kabupaten Muratara, Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel).
Penyerahan serah terima bantuan CSR (Corporate Social Responsibility) dari PT ARU tersebut disambut dengan hangat oleh pemerintah dan warga setempat pada Sabtu, 6 September 2025.
Dalam penyerahan bantuan Sumur Bor dihadiri oleh Estate Manager (EM) PT Agro Rawas Ulu, Risal diwakili oleh Radeli Widodo selaku Asisten Kepala, Abdul Malik selaku Kades atau Kepala Desa Sungai Baung, Pirdaus selaku Kepala Dusun (Kadus) serta FA Sipil dari PT ARU.
BACA JUGA:Warga Sumatera Selatan Bisa Lihat Gerhana Bulan Total Pada 7 September 2025, ini Waktunya
Dengan adanya bantuan Sumur Bor aktivitas ibadah dan kegiatan lainnya di Musholla tersebut pun dapat terlaksanakan dengan lebih baik.
Kades Sungai Baung mengungkapkan, pihaknya telah menerima bantuan Sumur Bor dari PT ARU yang memang sangat berguna bagi masyarakat setempat.
“Pada hari ini, Sabtu 6 September 2025 kami dari pemerintah Desa menerima pembangunan dari PT Agro Rawas Ulu dari dana CSR berupa pembangunan sumur bor,” terangnya pada Sabtu, 6 September 2025.
Lebih lanjut, Kades menjelaskan Sumur Bor tersebut dibangun untuk memenuhi kebutuhan akan air bersih di Musholla Baiturrahmah.
BACA JUGA:Pererat Silaturahmi Persaudaraan, PT Agro Rawas Ulu Gelar Buka Puasa Bersama dengan Pemerintah dan Kepolisian
“Alhamdulillah dengan adanya pembangunan Sumur Bor di Musholla Baiturrahmah, Desa Sungai Baung Dusun 4 ini, mudah-mudahan dapat bermanfaat untuk Musholla maupun warga setempat,” lanjutnya.
Tak lupa, Abdul Malik mengucapkan ungkapan terima kasih atas CSR berupa Sumur Bor dari PT ARU yang telah dibangun di desanya itu.
“Kami ucapkan terima kasih kepada Sifef Group, khususnya PT Agro Rawas Ulu yang telah membantu warga Desa Sungai Baung dalam pembangunan Sumur Bor,” pungkasnya.
Sementara itu, Asisten Kepala (Askep) PT ARU Radeli Widodo melalui Estate Manager, Risal berharap dengan adanya Sumur Bor yang dibangun di Musholla Desa Sungai Baung, selain dapat digunakan untuk kepentingan beribadah di Musholla juga bisa disalurkan kepada warga-warga terdekat yang membutuhkan.
BACA JUGA:Perkuat Sinegritas, Kepala Bapas Kelas II Musi Rawas Utara Terima Kunjungan PT Agro
“Dengan adanya Sumur Bor di Musholla Baiturrahmah, diharapkan warga tidak lagi susah atau jauh mengambil air untuk aktifitas sholat, pengajian anak-anak dan sebaginya,” kata Radeli.
Radeli juga mengungkapkan bahwa PT Agro Rawas Ulu sendiri sudah sering kali melaksanakan tanggung jawab sosial atau CSR di desa-desa setempat yang bersingungan dengan PT ARU.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: