LINGGAUPOS.CO.ID - Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) adalah individu yang terpilih untuk bekerja di berbagai instansi pemerintah.
Mereka memiliki hak dan tanggung jawab sebagai pegawai negeri, yang berperan penting dalam menyediakan layanan publik dan mendukung administrasi pemerintahan.
Profesi ini sangat diminati di Indonesia karena tidak hanya menawarkan gaji dan tunjangan yang menarik, tetapi juga memberikan jaminan masa depan yang stabil.
Tak heran jika seleksi CPNS selalu menjadi ajang yang ditunggu-tunggu oleh banyak orang setiap tahunnya. Pada tahun 2024.
BACA JUGA:CPNS 2024 BIN Buka Ratusan Formasi SMA, D3, S1, Cek Begini Syaratnya
Pemerintah kembali membuka pendaftaran CPNS dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) dengan estimasi pendaftaran dibuka pada Agustus.
Pemerintah menargetkan pengadaan hingga 2,3 juta formasi yang terdiri atas 690 ribu CPNS dan 1,6 juta PPPK.
Fokus utama rekrutmen ini adalah untuk tenaga guru, tenaga kesehatan, dan tenaga teknis. Bagi lulusan S1 Akuntansi, terdapat banyak pilihan formasi yang bisa diambil di berbagai instansi pemerintah.
Berikut adalah beberapa pilihan formasi CPNS 2024 yang relevan bagi lulusan S1 Akuntansi:
BACA JUGA:CPNS 2024 Wajib E-Materai, Ini Tips yang Benar dan Tidak Boleh Dilakukan, Simak dan Pahami!
Bappenas (Badan Perencanaan Pembangunan Nasional)
Ahli Pertama: Perencana
Lulusan S1 Akuntansi dapat mengisi posisi sebagai Perencana di Bappenas. Tugas utamanya adalah menyusun rencana pembangunan nasional dan program kerja pemerintah.
Posisi ini membutuhkan kemampuan analisis yang kuat dan pemahaman yang mendalam mengenai pengelolaan keuangan negara serta perencanaan pembangunan.
BACA JUGA:CPNS 2024, Beda Ketentuan Swafoto dan Pas Foto yang Harus Kalian Pahami