Dini Hari Potong Pipa Medco di Musi Rawas, 2 Pelaku Diringkus di PALI
Dua pelaku pencurian pipa milik Medco yang diamankan Tim Landak Musi Rawas--
LINGGAUPOS.CO.ID – Pelaku pencurian pipa semakin nekat, bahkan mereka berani memotong pipa di lokasi saat dini hari. Terkait aksi pencurian ini, terbaru 2 orang berhasil diringkus Tim Landak Polres Musi Rawas.
Dua tersangka yang berhasil diringkus Tim Landak Musi Rawas adalah Kanedi alias Edok (34) warga Panglero Desa Semangus Kecamatan Muara Lakitan Kabupaten Musi Rawas.
Kemudian, Abuzar (30) warga SP 6 HTI Desa Bumi Makmur Kecamatan Muara Lakitan Kabupaten Musi Rawas.
Keduanya ditangkap Senin 10 November 2025 sekitar pukul 00.00 WIB, di kediaman temannya Jalan Baru Talang Uli Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI).
BACA JUGA:2 Pengedar Narkoba di Gang Kandis Lubuk Linggau Diringkus, Polisi Amankan Sabu dan Motor
Kasat Reskrim Polres Musi Rawas AKP Redho Agus Suhendra didampingi Kanit Pidum Ipda Novra Robialda menjelaskan pencurian pipa tersebut terjadi pada Rabu 17 September 2025 sekitar pukul 04.00 WIB.
Pelakunya sebanyak 4 orang, 1 orang pelaku sudah berhasil ditangkap tidak lama setelah aksi pencurian, yakni Hendra Haryadi. “Sudah 3 tersangka yang ditangkap, masih 1 lagi dalam pengejaran,” jelasnya.
Pencurian itu bermula pada Rabu 17 September 2025 sekira pukul 02.00 WIB, petugas keamanan Medco melakukan patroli rutin. Tiba-tiba mendapatkan laporan ada yang mencuri pipa besi.
Mereka kemudian memeriksa di Pian Raya, namun di sana tidak ditemukan. Kemudian dilakukan patroli di daerah Jene Desa Pelawe Kecamatan BTS Ulu.
BACA JUGA:2 Bandit Meresahkan di BTS Ulu Musi Rawas Berhasil Diringkus
Sekitar pukul 03.00 WIB, mereka melihat ada mobil dan motor yang mencurigakan. Ketika dihampiri mereka langsung kabur.
Namun akhirnya mobil berhasil dikejar di Bangun Jaya, BTS Ulu. Hanya saja penumpangnya kabur, hanya 1 orang yang berhasil ditangkap, yakni Hendra Haryadi.
Hendra Haryadi kemudian diserahkan ke pihak berwajib. Dari keterangan tersangka Hendra Haryadi itulah diketahui nama-nama pelaku lainnya.
Dalam aksi pencurian dengan langsung memotong pipa di lokasi, menyebabkan Medco menderita kerugian mencapai Rp53.228.340.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: