Arus Mudik 2025, Rombongan dari Palembang Kecelakaan di Tol, 1 Tewas, Rencana ke Kediri

Kecelakaan di tol saat arus mudik sebabkan 1 korban tewas --wirestok/freepik
LINGGAUPOS.CO.ID – Arus mudik 2025 mulai memakan korban jiwa karena kecelakaan lalu lintas (lakalantas). Rombongan dari Palembang alami kecelakaan, hingga 1 korban tewas.
Kejadiannya di KM 178 B ruas tol Terbanggi Besar-Pematang Panggang-Kayuagung (Terpeka), Minggu 23 Maret 2025 sekitar pukul 17.24 WIB.
Mobil Kijang yang ditumpangi satu keluarga dari Palembang, dengan tujuan mudik ke Kediri menabrak bagian belakang truk Hino yang sedang melaju di lajur lambat.
Insiden itu merenggut satu nyawa. Korbannya, almarhum M Azwannabil Alfalah, warga Gg Sunia, Kecamatan Plaju, Palembang, pelajar kelas VI SDN 222 Palembang.
BACA JUGA:Jelang Lebaran, Ruang Tempat Lelang Proyek Pemkab Muara Enim Terbakar
Informasinya, korban sekeluarga hendak mudik ke Kediri pada Selasa 25 Maret. Namun, rencana itu dimajukan 23 Maret demi menghindari macet dan supaya lebih cepat tiba di kampung halaman.
Kemudian, almarhum pernah pamitan dengan teman-temannya setelah selesai bermain bola. Hanya saja dalam perjalanan terjadi kecelakaan.
Branch Manager Ruas Tol Terpeka, Arief Yeri membenarkan adanya kecelakaan di Km 178 Jalur B tersebut. Menurutnya kecelakaan terjadi diduga karena sopir mobil Kijang yang melaju dari arah Palembang menuju Lampung itu dalam kondisi mengantuk.
Kemudian, mobil masuk lajur lambar dan menabrak bagian belakang bak truk. Kasus kecelakaan ini ditangani jajaran Kepolisian Resor Tulang Bawang.
BACA JUGA:Buat Perjalanan Lebih Mudah, Inilah 5 Aplikasi HP untuk Menunjang Mudik Lebaran 2025
Dijelaskan, berdasarkan keterangan petugas di lapangan terdapat satu penumpang yang meninggal dan satu lagi terluka. Mereka segera dibawa ke Rumah Sakit Yukum Medical Centre (RS YMC) Terbanggi Besar.
“Untuk pengemudi truk kondisinya sehat dan sudah diamankan oleh pihak kepolisian setempat,” ia menjelaskan.
Tips Mudik Aman dan Nyaman
Berikut beberapa tips yang bisa diikuti dan harap bisa diperhatikan agar mudik libur Idul Fitri 2025 kamu tetap aman dan nyaman.
BACA JUGA:Mudah Banget! Begini Cara Cek Tarif Tol Mudik Lebaran 2025 Lewat HP
1. Periksa kondisi kendaraan
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: