Ini Kata Anggota DPRD Lubuk Linggau Hambali Lukman, yang Dilaporkan Aniaya Seorang Wanita
Anggota DPRD Lubuk Linggau Hambali Lukman--
LINGGAUPOS.CO.ID – Anggota DPRD Lubuk Linggau Hambali Lukman, yang juga Ketua DPC PDIP Lubuk Linggau dilaporkan ke Polisi, karena diduga melakukan penganiayaan.
Terkait laporan tersebut, Hambali Lukman menjelaskan, ia sudang mengetahui kalau dirinya dilaporkan dari media sosial.
Hambali menegaskan bahwa, semua tuduhan kepada dirinya, yakni melakukan penganiayaan terhadap seorang wanita, tidak benar dan fitnah.
Karena itulah, ia akan menuntut balik semua pihak yang terkait dalam pencemaran nama baik, tuduhan dan fitnah kepada dirinya.
“Semua itu bohong, saya juga sudah mendengar dan melihat di media sosial terkait pemberitaan tersebut, saya akan tuntut balik semua pihak yang terlibat,” kata Hambali Lukman, kepada wartawan, Selasa 26 November 2024.
Ia menegaskan, bahwa ia tidak akan sungkan untuk melaporkan balik Windi, termasuk dengan salah satu ketua partai yang dianggapnya sebagai provokator.
“Akan saya laporkan balik. Baik itu Windi, provokator dari salah satu ketua partai, kuasa hukumnya, termasuk media sosial yang telah menyebarkan hoax tersebut,” kata Hambali.
Hambali mengakui sanggat terganggu, dengan adanya informasi bohong yang berujung dirinya dilaporkan ke polisi tersebut.
BACA JUGA:Anggota DPRD Lubuk Linggau Dilaporkan ke Polisi, Diduga Aniaya Seorang Wanita
Pasalnya, dia banyak dihubungi keluarga juga rekan separtainya di PDIP. Diakuinya ia sampai dibuat pusing dengan adanya pemberitaan bohong tersebut.
“Saya sampai pusing mendapat banyak telepon dari keluarga, rekan-rekan partai saya di PDIP,” tegasnya.
“Bahkan saya bukan hanya harus menjawab satu persatu telepon yang masuk untuk menjelaskan persoalnnya, tetapi ada banyak dari mereka ramai-ramai datang ke rumah saya menanyakan hal ini,” jelas Hambali.
Sebagai warga negara yang baik, ditegaskan Hambali, dirinya siap menghadapi dan menjalani proses hukum atas laporan tersebut.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: