Harga Murah Desain Mewah, Inilah Spesifikasi Poco C75, HP dengan Fitur Lengkap dan Mumpuni

Harga Murah Desain Mewah, Inilah Spesifikasi Poco C75, HP dengan Fitur Lengkap dan Mumpuni

HP Poco C75--Instagram @poco_id

Adapun GPU Mali-G52 MC2 ini juga mendukung berbagai game populer berat seperti Mobile Legends hingga PUBG Mobile.

BACA JUGA:Duel Sengit HP Kelas Bawah, Tecno Spark 30C Vs Poco C65, Cek Unggul Mana!

Namun sayangnya, bagi gamer yang mencari grafis tinggi, HP Poco C75 mungkin bukanlah pilihan utama sebab masih memakai penyimpanan EMMC 5.1 yang lebih lambat dibanding dengan UFS.

4. Kamera 50MP dengan AI Lens

HP Poco C75 ini dilengkapi dengan kamera utama 50MP yang ditambah dengan lensa AI guna hasilkan foto yang cerah dan tajam di kondisi cahaya yang lumayan.

Kemudian, di bagian depannya, terdapat kamera beresolusi 13MP guna kebutuhan selfie dan video call.

BACA JUGA:Bawa Spesifikasi Mumpuni, Inilah 3 HP Poco Terbaru 2024, Lengkap dengan Harganya

Walaupun hasilnya ini memadai, kamera tersebut tak dilengkapi dengan fitur Night Mode atau OIS, sehingga performa untuk kondisi minim cahaya masih terbatas.

5. Baterai tahan lama 

Soal daya, HP Poco C75 ini dibekali oleh baterai berkapasitas 5160mAh, yang diklaim bisa menemani aktivitas seharian tanpa perlu sering mengisi daya.

Teruntuk pengguna aktif, kapasitas ini terbilang jadi nilai tambah, walau fast charging 18 watt, bukan yang tercepat di kelasnya.

BACA JUGA:Sederet HP Poco Bikin Game Genshin Impact hingga PUBG Mobile Takluk, Intip Speknya

Waktu pengisian daya masih dalam batas wajar, berikan kenyamanan dalam penggunaan harian.

6. Keamanan dan konektivitas lengkap

HP Poco C75 ini juga dilengkapi oleh sensor sidik jari dan fitur Face Unlock guna menjaga keamanan data pengguna.

Selain itu, terdapat fitur NFC, Bluetooth 5.4, serta WiFi 5 juga turut hadir dalam HP ini.

BACA JUGA:HP Tangguh di Kelas Entry-Level, Intip Tampilan dan Spek Poco C61, Harga Cuma Rp1 Jutaan!

Kapasitas penyimpanan internalnya ini juga bisa diperluas dengan microSD hingga 1TB, yang berikan fleksibilitas lebih untuk pengguna yang perlu ruang penyimpanan tambahan.

Dapatkan update berita LINGGAUPOS.CO.ID di platform media sosial, dengan klik LINK INI 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: