Motor Ayam Jago, Intip Harga dan Spesifikasi Terbaru Honda Sonic 150R vs Suzuki All New Satria F150

Motor Ayam Jago, Intip Harga dan Spesifikasi Terbaru Honda Sonic 150R vs Suzuki All New Satria F150

Honda Sonic 150R vs Suzuki All New Satria F150--

BACA JUGA:Desain yang Gagah dan Fitur Modern, Cek Spesifikasi Serta Harga Terbaru Honda ADV 160 September 2024

Suzuki All New Satria F150 mengandalkan mesin 147,3 cc dengan konfigurasi 4-Tak, DOHC, 4-katup, serta sistem pendingin cairan. 

Mesin ini mampu menghasilkan tenaga maksimum sebesar 18,5 PS pada 10.000 rpm dan torsi puncak 13,8 Nm pada 8.500 rpm.  

Motor ini memiliki bobot kosong 109 kg dan kapasitas tangki bensin sebesar 4 liter.

Di sisi lain, Honda Sonic 150R dibekali mesin berkapasitas 149,16 cc dengan konfigurasi 4-Tak, DOHC, 4-katup, serta sistem PGM-FI dan pendingin cairan. Mesin ini dapat menghasilkan tenaga sebesar 16 PS pada 9.000 rpm dan torsi 13,5 Nm pada 6.500 rpm. Sonic 150R memiliki bobot 114 kg dan kapasitas tangki bensin yang juga 4 liter.

BACA JUGA:Performa Kencang dan Efisiensi Bahan Bakar, All New Honda BeAT Street dan All New Honda BeAT Deluxe Smart Key

Harga Terbaru

Berikut adalah harga terbaru untuk masing-masing model, berdasarkan informasi resmi dari masing-masing pabrikan dan berlaku on the road Jakarta:

Honda Sonic 150R Activo Black: Rp 25.520.000

Sonic 150R Aggresso Matte Black: Rp 25.925.000

BACA JUGA:Teknologi Canggih dan Elegan New Honda CBR250RR 2024, Cek Spesifikasi dan Harganya

Sonic 150R Energetic Red: Rp 25.520.000

Sonic 150R Honda Racing Red: Rp 25.925.000

Suzuki All New Satria F150: Rp 28.600.000

Harga yang tertera dapat berubah sesuai kebijakan dealer dan lokasi pembelian. Calon pembeli disarankan untuk memeriksa harga terbaru di dealer terdekat untuk mendapatkan informasi yang lebih akurat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: