Dulu Pakai Mobil Kades, Alhamdulilah Sekarang Ada Ambulance Gratis, Bupati Mura: Rela Ngamen Demi Masyarakat

Dulu Pakai Mobil Kades, Alhamdulilah Sekarang Ada Ambulance Gratis, Bupati Mura: Rela Ngamen Demi Masyarakat

Bupati Musi Rawas Hj Ratna Machmud menggunting pita tanda penyerahan secara simbolis ambulan gratis dari Pemerintah Kabupaten Musi Rawas--

LINGGAUPOS.CO.ID – Program Ambulance gratis yang telah direalisasikan Bupati Musi Rawas (Mura) Hj Ratna Machmud di setiap desa sangat bermanfaat bagi masyarakat.

Dimana mobil Ambulance tersebut dapat digunakan di suatu desa apabila ada warga dalam kondisi darurat harus dibawa ke rumah sakit.

Sebelum adanya Ambulan gratis, masyarakat jika ingin membawa pasien ke rumah sakit selalu menggunakan mobil kepala desa (Kades).

Hal ini diakui Hermanto, Kades E Wonokerto Kecamatan Tugumulyo usai menerima bantuan Ambulance gratis, Kamis, 5 September 2024.

BACA JUGA:57.823 Pelajar di Mura Terima Seragam Gratis, Bupati Ratna Machmud: Pendidikan Aspek Penting Kemajuan Daerah

“Dulu kalau warga saya ada yang sakit ada yang menggunakan mobil saya (Kades). Alhamdulilah sekarang ada bantuan Ambulan gratis sangat bermanfaat untuk warga kami,” ungkap Hermanto,

Selain Desa, E Wonokerto, Ambulance gratis dihari yang sama juga diberikan untuk Desa Q2 Wonorejo.


Program bantuan Ambulance gratis setiap desa yang direalisasikan Bupati Musi Rawas Hj Ratna Machmud sangat bermanfaat bagi masyarakat.--

Penyerahan Ambulance gratis tersebut dilakukan Bupati Musi Rawas Hj Ratna Machmud dipusatkan di lapangan sepakbola Desa Q2 Wonorejo.

Hermanto berharap dengan diterimanya bantuan mobil Ambulan gratis tersebut dapat bermanfaat lebih luas bagi masyarakat.  

BACA JUGA:Kabar Baik, Bupati Hj Ratna Machmud Pastikan Musi Rawas Terima PPPK, Berikut Rincian Formasinya

Mengamati 3,5 tahun masa kepemimpinan Bupati Hj Ratna Machmud di Musi Rawas, Hermanto mengaku sudah banyak program yang dijanjikan semuanya terlaksana.

Yakni pendirian Rumah Tahfidz Alquran (RTA) di setiap Kecamatan dan sampai ke desa. Lalu bantuan Pondok Pesantren (PP) di tiap kecamatan, Santunan Kematian (SK), bantuan sekolah gratis.

Kemudian perlengkapan sekolah gratis, berobat gratis, jalan mulus sampai ke desa-desa, bantuan alat berat untuk pembukaan lahan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: