Unik Warga di Sleman Gelar Lomba Tembak Tikus, Ternyata Ini Alasannya
Lomba Tembak Tikus di Sleman--Dok. Kelurahan Sedangmulyo
LINGGAUPOS.CO.ID - Lomba yang diadakan oleh para warga di Kelurahan Sendangmulyo, Sleman terbilang unik dan tak biasa, yakni lomba menembak tikus.
Diketahui lomba tembak tikus tersebut diinisiasi oleh Lurah Sendangmulyo, Budi Santoso. Acara tersebut berlangsung di bulak sawah Prapak Kulon, hingga Dondongan.
Rupanya lomba tembak tikus ini diadakan adalah salah satu cara untuk membasmi hama tikus. Sebab masyarakat setempat sudah 2 kali gagal panen akibat hama tikus.
Petani setempat sudah melakukan berbagai upaya untuk mengatasi serangan hama tikus. Kata Budi, hama tikus sudah terlihat sejak awal musim tanam tahun ini.
BACA JUGA:Keluarga Dapat Kabar Korban Ditembak, Jenazah Kontraktor di Lubuk Linggau Dimakamkan
Diungkapkan Budi, serangan tikus berlangsung masif setidaknya di 4 padukan di wilayahnya. Mulai dari Padukuhan Prapak Wetan, Prapak Wetan, Dondongan dan Padukan Mergan.
“Benar-benar tidak panen, tahun ini sudah 2 kali masa tanam gagal panen semua. Idealnya per 2000 meter itu paling tidak mendapatkan 6 sampai 8 kuintal, tinggal kalikan saja 150 sampai 200 hektare. Ini cuma dapat 1 kuintal, semua petani merugi, pada intinya merugi,” ungkap Budi, dikutip pada Senin 26 Agustus 2024.
Lebih lanjut, Budi mengatakan di tahun lalu hama tikus masih terkendali. “Hama tikus terlihat sejak tahun ini penanaman pertama, itu sudah banyak. Sebelumnya tahun lalu masih terkendali. Sisi tengah kosong sawah rusak parah, tinggal pinggir malah kena wereng,” jelasnya.
Lomba Tembak Tikus
BACA JUGA:Terapis Hotel di Lubuk Linggau Tewas Overdosis
Upaya pembasmian hama tikus di Kelurahan Sendangmulyo, Sleman sudah sering dilakukan. Mulai dari gerakan gropyok tikus pada pagi dan siang hari.
Hingga terbaru ini, diadakan lomba memburu tikus pada malam hari yang dikemas dalam perlombaan bertajuk Lomba Menembak Tikus Sawah.
Lomba ini pun digelar pada Sabtu malam hingga Minggu dini hari kemarin. Fokusnya adalah persawahan di wilayah 4 Padukuhan di Kelurahan Sendangmulyo.
Dalam perlombaan tembak tikus tersebut, setidaknya ada 45 penembak yang berasal dari sejumlah daerah untuk ikut dalam lomba tersebut.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: