Sinyal Head To Head Pilkada Musi Rawas 2024 Menguat, Beredar Foto Suwarti Bertemu Ridwan Mukti dan Lily

Sinyal Head To Head Pilkada Musi Rawas 2024 Menguat, Beredar Foto Suwarti Bertemu Ridwan Mukti dan Lily

Bakal Calon Bupati Musi Rawas Hj Suwarti foto bersama dengan Dr H Ridwan Mukti dan Lily Martiani Ridwan -Tangkap Layar-Facebook Suthan Musi Rawas

BACA JUGA:Pilkada Musi Rawas 2024, Calon Tunggal Belum Pasti Menang, Kalau Kalah Bagaimana

Menguatnya sinyal pasangan Hj Suwarti dan Thamrin Hasan pasti maju dalam Pilkada Musi Rawas 2024 terlihat dari postingan akun facebook Suthan Musi Rawas.

Dalam akun yang selama ini dikelola tim SuThan tersebut memposting foto Hj Suwarti dan Thamrin Hasan ikuti tulisan Alhamdulillah.

Postingan foto kedua pasangan ini mendapat lebih dari 19 komentar positif netizen.

Bahkan setelah postingan foto pasangan Suwarti dan Thamrin Hasan, akun tersebut memposting foto bareng Hj Suwarti dengan mantan Bupati Musi Rawas 2 periode Dr H Ridwan Mukti beserta istri Lily Martiani Ridwan.

BACA JUGA:Pilkada Musi Rawas 2024, Ini Kader Yang Akan Direkomendasikan Partai Golkar

Belum diketahui kapan momen foto tersebut diambil. Namun dipastikan foto Suwarti bersama Ridwan Mukti dan Lily itu diambil pada malam hari di teras rumah.

Hingga berita ini ditayangkan baik Hj Suwarti maupun H Thamrin Hasan belum memberikan keterangan resmi terkait pencalonan mereka di Pilkada Musi Rawas 2024. 

Sebelumnya Ketua Korwil Sumbagsel DPP Partai Nasdem Fauzi Amro saat dikonfirmasi arah dukungan untuk Pilkada Musi Rawas mengaku belum menentukan sikap.

“Tunggu tanggal mainnya dan belum waktunya,” kata Fauzi Amroh usai menghadiri deklarasi pasangan YOK terRus untuk Pilkada Lubuk Linggau

BACA JUGA:Pilkada Musi Rawas 2024: Hj Ratna Machmud dan Suprayitno Bisa Jadi Pasangan Calon Tunggal

Hal senada disampaikan Ketua DPD PDI Perjuangan Sumsel HM Giri Ramanda N Kiemas SE MM, melalui Ketua Tim Penjaringan Kepala Daerah Robby Budi Puruhita.

Robby menegaskan hingga saat ini DPP belum mengeluarkan keputusan mengenai siapa bakal calon kepala daerah baik provinsi maupun kabupaten/kota yang akan diusung.(*)

Dapatkan update berita LINGGAUPOS.CO.ID di platform media sosial, dengan klik LINK INI 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: