Info Penting Untuk Jemaah Yang Pernah Kehilangan Barang di Masjid Agung As-Salam Lubuk Linggau
Info Penting Untuk Jemaah Yang Pernah Kehilangan Barang di Masjid Agung As-Salam Lubuk Linggau--
LUBUK LINGGAU, LINGGAUPOS.CO.ID – Penyidik Unit Pidana Umum (Pidum) Satuan Reserse Kriminal (Reskrim) Polres LUBUK LINGGAU masih melakukan pengembangan proses penyidikan terhadap seorang pemuda mencurigakan yang diamankan Tim Macan Linggau di Masjid Agung As-Salam.
Diketahui pemuda yang diamankan Tim Macan Linggau tersebut bernama Idil Fitri (27) warga RT.05 RW.02 Kelurahan Bedeng SS Kecamatan Kota Padang Kabupaten Rejang Lebong.
Pemuda tersebut diamankan Tim Opsnal Macan Linggau, Selasa, 16 Juli 2024 sekitar pukul 14.00 WIB saat tiduran di teras Masjid Agung As-Salam.
Kapolres Lubuk Linggau AKBP Bobby Kusumawardhana melalui Kasat Reskrim AKP Hendrawan menjelaskan, saat ini tersangka Idil Fitri menjalani proses hukum karena tertangkap tangan membawa senjata tajam.
Namun dalam kasus lain, polisi mengembangkan penyidikan kasus pencurian barang milik jemaah Masjid Agung As-salam Lubuk Linggau.
“Dari CCTV yang kita lihat, tersangka (Idil Fitri) melakukan pencurian HP milik jamaah yang sedang tidur di Masjid Agung As-Salam,” terang AKP Hendrawan, Rabu, 17 Juli 2024.
Ditambahkan AKP Hendrawan, hingga saat ini, para jamaah yang korban pencurian di Masjid Agung As-Salam Lubuk Linggau belum ada yang melapor.
Dirinya menghimbau para korban yang pernah kehilangan barang saat berada di Masjid Agung As-Salam dapat segera melapor. “Kita himbau korban pencurian di Masjid Agung As-Salam dapat melapor,” kata AKP Hendrawan.
BACA JUGA: Perpanjangan Masa Jabatan Kades di Musi Rawas Dikukuhkan, Ini Pesan Pesan Bupati Hj Ratna Machmud
Diketahui penangkapan tersangka Idil Fitri berdasarkan laporan polisi nomor : LP / A / 07 / VII / 2024 / SPKT.SATRESKRIM / Polres Lubuk Linggau / Polda Sumsel, tanggal 16 Juli 2024.
AKP Hendrawan menjelaskan kronologis kejadian, awalnya Selasa 16 Juli 2024 Tim Opsnal Macan Linggau mendapatkan laporan dari pengurus Masjid Agung AS-Salam bahwa sering terjadi pencurian dan kehilangan terhadap barang-barang milik Jamaah.
Kemudian Tim Opsnal Macan Linggau dipimpin Kasat Reskrim AKP Hendrawan didampingi KBO Sat Reskrim Iptu Suroso bersama Kanit Pidum Ipda Suwarno melakukan patroli hunting sekitar Masjid Agung As-Salam.
Saat melakukan Patroli, Tim Opsnal Macan Linggau mengamankan seorang laki-laki yang mencurigakan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: