Jadwal Pelaksanaan UTBK SNBT 2025 di Berbagai Daerah, Sesi Pagi Hingga Siang

UTBK SNBT 2025.--
LINGGAUPOS.CO.ID- Berikut jadwal pelaksanaan Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT) 2025 di berbagai wilayah, ada sesi pagi dan siang.
Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT) 2025 sebagai salah satu jalur dalam Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB) akan segera dimulai.
Nantinya SNBT dengan sistem Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) akan digelar di berbagai titik lokasi ujian di berbagai daerah.
Berdasarkan pada jadwal UTBK SNBT akan mulai dilaksanakan pada 23 April hingga 03 Mei 2025 di berbagai titik lokasi sesuai pilihan para peserta.
BACA JUGA:UTBK SNBT 2025 Makin Dekat, Yuk Intip 20 Skor Tertinggi di Tahun Sebelumnya
Untuk jadwal pelaksanaan UTBK SNBT sendiri terdiri dari sesi pagi dan sesi siang untuk waktu WIB, WITA dan WIT.
Adapun tim Pelakasana SNPMB 2025 telah melakukan penyesuaian jadwal pelaksanaan UTBK SNBT 2025 untuk sesi pagi dan siang hari.
Penyesuaian waktu pelaksanaan dan jadwal UTBK SNBT 2025 di beberapa wilayah ini dilakukan terkait waktu ibadah.
Sebagaimana merujuk pada Surat Edaran Tim Pelaksana SNPMB 2025 Nomor: 02/SE.SNPMB/2025, jadwal UTBK SNBT 2025 sesi siang hari Senin s.d. Kamis serta Sabtu dan Minggu, diberlakukan penyesuaian waktu pada daerah-daerah yang termasuk Waktu Indonesia Bagian Barat (WIB) di wilayah Sumatra selain Lampung.
BACA JUGA:Penilaian UTBK SNBT 2025, Tidak Ada Batas Nilai, Begini Proses Penentuannya
Yaitu adanya pemunduran waktu dimulainya UTBK SNBT 2025 yang semula dimulai pukul 12.30 sampai dengan 16.15 WIB menjadi pukul 13.00 sampai dengan 16.45 WIB.
Selain itu, ada juga penyesuaian jadwal UTBK SNBT 2025 sesi siang pada hari Jumat untuk daerah-daerah yang termasuk WIB lainnya.
Untuk lebih jelasnya berikut LINGGAUPOS.CO.ID telah merangkumnya untuk anda, rincian waktu pelaksanaan UTBK SNBT 2025 sesi pagi dan siang di berbagai wilayah.
Waktu Pelaksanaan UTBK SNBT 2025 di Berbagai Wilayah
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: