Berkelahi di Terminal Satelit Lubuk Linggau, Warga Muratara Tewas

Berkelahi di Terminal Satelit Lubuk Linggau, Warga Muratara Tewas

Berkelahi di Terminal Satelit Lubuk Linggau, Warga Muratara Tewas--

LUBUK LINGGAU, LINGGAUPOS.CO.IDPerkelahian warga Musi Rawas Utara (Muratara) di Terminal Satelit Kota LUBUK LINGGAU, menyebabkan satu korban tewas dan satu luka-luka.

Kejadiannya Minggu 23 Juni 2024 sekitar pukul 15.30 WIB. Korban tewas diketahui adalah Aan.

Kemudian korban luka-luka adalah Amir. Diiformasikan Kedua korban adalah warga Desa Mandi Angin Kecamatan Rawas Ilir Kabupaten Muratara.

Kapolres Lubuk Linggau AKBP Indra Arya Yudha melalui Kasat Reskrim AKP Hendrawan membenarkan kejadian tersebut.

BACA JUGA:Pria Bejat di Muratara Rudapaksa Adik Ipar, Pelaku Sempat Pergi ke Dapur Ambil Minyak Sayur

“Kami sedang mengejar pelaku,” jelas Kasat Reskrim yang memimpin langsung pengejaran.

Sementara itu, informasi yang dihimpun dilapangan dijelaskan bahwa korban adalah sopir angdes dan penumpangnya.

Ketika kedua korban berada di Terminal Satelit di tempat mobil mangkal, tiba-tiba datang dua orang ke arah mobil.

Salah satu pelaku kemudian memecahkan kaca mobil. Sehingga kedua korban langsung keluar dari dalam mobil.

BACA JUGA:Pelajar di Lubuk Linggau Dikeroyok di Sekolah, 2 Terduga Pelaku Sempat Antar Korban ke Rumah

Namun keduanya justru ditusuk. Bahkan salah satu korban sempat hendak menyelamatkan diri, hanya saja terjatuh.

Sehingga pelaku kembali menusuk korban hingga berkali-kali. Setelah melukai kedua korban, kedua pelaku langsung kabur, yang diiformasikan mengendarai sepeda motor.

Sementara itu kejadian ini langsung menjadi tontonan warga. Warga saat itu tampak tidak berani untuk membantu.

Bahkan video salah satu korban terkapar, viral di media sosial. Di dalam video yang beredar dikatakan korban berasal dari Desa Mandi Angin.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: