Catat! Inilah Tren Busana Muslim Idul Adha 2024 yang Sayang untuk Dilewatkan, Apa Saja?

Catat! Inilah Tren Busana Muslim Idul Adha 2024 yang Sayang untuk Dilewatkan, Apa Saja?

Tren Busana Muslim Idul Adha 2024--Shoppe

LINGGAUPOS.CO.ID – Hari Raya Idul Adha 2024 ini jadi waktu yang sangat ditunggu-tunggu oleh seluruh umat Muslim untuk menjalankan ibadah Haji maupun berkurban.

Jelang momen Lebaran Idul Adha 2024 ini juga biasanya masyarakat telah mulai berburu baju Lebaran yang bukan hanya model bahkan warna juga turut menjad suatu pertimbangan.

Bahkan apalagi tren warna dan model baju muslim Idul Adha ini setiap tahunnya bakal selalu berubah-ubah.

Sabrina Sosiawan selaku Fashion Influencer membagikan tren busana muslim yang bakal mendominasi pada Lebaran Idul Adha 2024 ini.

BACA JUGA:Perhatikan! Seginilah Usia Minimal Hewan Kurban Idul Adha 2024, Hati-Hati Tidak Sah

Walaupun dikabarkan tak seheboh Lebaran Idul Fitri, namun hari raya kurban ini sering kali dijadikan ajang untuk bersilahturahmi.

Diambil dari berbagai sumber yang dikutip pada Jumat, 7 Juni 2024, menariknya lagi bukan silahturahmi namanya apabila tak memakai busana fashion menarik sekaligus guna tampilkan citra serta nama baik diri sendiri.

Sabrina juga menjelaskan alih-alih memakai baju yang heboh, saat ini tren busana muslim juga mengarah pada gaya busana yang minimalis.

Selain itu, karena pada saat ini para pecinta fashion juga menjalani kegiatan yang serba sibuk dan cepat sehingga sangat malas untuk memakai pakaian yang mencolok.

BACA JUGA:4 Masjid Megah di Sumatera Selatan Ini Cocok untuk Salat Idul Adha 2024, Ada Lubuk Linggau

"Tren fashion muslimah saat ini cenderung mengarah pada gaya yang lebih minimalis namun tetap elegan. Tren ini menggunakan palet warna netral, desain yang simple yet sophisticated, dan motif yang tidak berlebihan namun tetap menonjolkan keindahan," ujar Sabrina.

Sabrina juga menyebut bahwa saat ini sudah banyak pakaian yang lebih pilih punya sedikit pakaian namun mudah untuk dipadupadankan dengan yang lain.

"Jadi misalnya nih beli satu setel busana muslim one set atasan kemeja dan bawahan, masing-masingnya bisa dipadukan dengan bawahan dan atasan yang berbeda," sambung Sabrina.

Kemudian, pada sisi warnanya ini juga, disebutkan cenderung soft serta bewarna dasar maka akan lebih mudah untuk dipadukan dengan berbagai warna lainnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: