Pilkada Lubuk Linggau 2024, Putra Daerah Rusdi Doviyanto Kembalikan Formulir Bakal Calon Wali Kota di DPC PKB

Pilkada Lubuk Linggau 2024, Putra Daerah Rusdi Doviyanto Kembalikan Formulir Bakal Calon Wali Kota di DPC PKB

Bakal Calon Wali Kota Lubuk Linggau, Rusdi Doviyanto, ST, MT didampingi tim pemenangan mengembalikan formulir ke DPC PKB Lubuk Linggau, Selasa 28 Mei 2024 Pukul 10.00 Wib.-foto: agungperdanalinggaupos.co.id-

BACA JUGA:Pilkada Lubuk Linggau, H Rustam Effendi Kembalikan Formulir Bakal Calon Wali Kota Lubuk Linggau di DPD NasDem

Sementara itu, Ketua DPC PKB Lubuk Linggau, Yulius, SE melalui Wakil Sekretaris, Indra Putra mengatakan,"Ada kandidat Bakal Calon Wali Kota Lubuk Linggau, Rusdi Doviyanto asli putra daerah Kota Lubuk Linggau yang sudah merantau ke Kaltim dan kembali ke Lubuk Linggau untuk berkomitmen menjadi Lubuk Linggau lebih baik,"katanya.

Dikatakannya, Rusdi Doviyanto mengembalikan formulir Bakal Calon Wali Kota Lubuk Linggau sudah diterima.

"Untuk yang sudah mendaftar sebagai Bakal Calon Wali Kota Lubuk Linggau saat ini ada delapan kandidat yakni H Rustam Effendi, H Imam Senen, H Alfarizal, H Rodi Wijaya, Hendri Almawijaya, Yulis, H Rachmat Hidayat dan Rusdi doviyanto,"ungkapnya.

Kemudian, pembukaan pendaftaran terakhir berdasarkan instruksi dari DPP PKB tiga minggu sebelum pendaftaran ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan siapapun yang ingin mendaftarkan diri selagi ada niat DPC PKB Lubuk Linggau tetap diterima.(*)

Dapatkan update berita LINGGAUPOS.CO.ID di platform media sosial, dengan klik LINK INI 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: