Motif Tewasnya Pelajar OKU Timur Masih Misteri, Sempat Pulang ke Rumah, Ini yang Dilakukan Almarhum

Motif Tewasnya Pelajar OKU Timur Masih Misteri, Sempat Pulang ke Rumah, Ini yang Dilakukan Almarhum

Motif Tewasnya Pelajar OKU Timur Masih Misteri, Sempat Pulang ke Rumah, Ini yang Dilakukan Almarhum-Dokumen-LINGGAUPOS.CO.ID

OKU TIMUR, LINGGAUPOS.CO.IDMotif tewasnya Rifki Rifaldi (13) pelajar di OKU TIMUR dengan tangan dan kaki terikat hingga Senin, 1 April 2024 masih misteri.

Musibah meninggalnya pelajar di OKU Timur membuat Edi Susanto, ayah almarhum Rifki begitu terpukul dengan kepergian putra kesayangannya.

Menurut Edi, keseharian almarhum Rifki ikut dengan ibunya Herayunita (33), berjualan.

“Kadang menginap di tempat jualan," cerita Edi warga RT 05, RW 02, Desa Gumawang, Kecamatan Belitang, Kabupaten OKU Timur, dikutip dari sumateraekspres.id

BACA JUGA:Bulan Ramadan, Pelajar OKU Timur Tewas Terikat, Dibuang ke Sungai, Ibu Korban Kenali Lewat Benda Ini

Diketahui, ibunda almarhum Rifki selama ini berjualan kopi, tas-tas kecil dan kacamata di sebuah toko di perbatasan Desa Gumawang dengan Desa Bedilan.

Edi menceritakan, Senin, 25 Maret 2024 lalu setelah pulang sekolah, almarhum Rifki masih membantu ibunya jualan.

Usai buka puasa, almarhum Rifki pamit hendak mengantarkan takjil ke rumah kakeknya.

Saat itu almarhum Rifki mengendarai sepeda motor Beat Street warna silver dan berniat langsung pulang ke rumah kontrakan mereka ntuk ganti pakaian.

BACA JUGA:Polisi Tegur Pangkalan Penyalur LPG 3 Kg di Lubuk Linggau, Ternyata Ini Masalahnya

“Karena waktu itu dia (korban) masih pakai pakaian sekolah,” kata Edi.

Karena ingin pulang ke rumah kontrakan, almarhum Rifki saat itu membawa kunci rumah yang belakangan menjadi petunjuk keluarga mengenali jasad Rifki.

Setelah mengantar takjil ke rumah kakeknya yang berjarak 20 meter, Rifki sempat pulang ke rumah kontrakannya untuk ganti pakaian.

Kemudian hingga pukul 23.00 WIB almarhum Rifki tidak pulang-pulang ke rumah.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: