Waduh! Perusahaan Kereta Polandia Miliki Logo yang Sama Persis dengan PT KAI

Waduh! Perusahaan Kereta Polandia Miliki Logo yang Sama Persis dengan PT KAI

Perusahaan kereta Polandia miliki logo yang sama persis dengan PT KAI.--Instagram @infipop.id

LINGGAUPOS.CO.ID – Public Transport Service Sp.z.o.o. (PTS)  adalah perusahaan perawatan dan pemeliharan perkeretaapian di Polandia

Diambil dari berbagai sumber yang dikutip pada Jumat, 15 Maret 2024, PTS didirikan sejak 2016 dan logo perusahaan tersebut memiliki kesamaan dengan logo PT KAI di era 2011 hingga 2020.

Bentuk logo yang dimiliki juga sama persis yaitu dua garis atas berwarna orange dengan garis kosong yang diisi tanda panah, dan garis biru di paling bawah.

Namun hingga sampai saat ini PT KAI belum menanggapi perihal hal tersebut.

BACA JUGA:Buat Sertifikat Halal di Lubuk Linggau Gratis, Berikut Syaratnya, Berlaku untuk Selamanya

Menurut informasi, PTS adalah perusahaan yang sudah berdiri sejak 2016 dan bergerak di bidang perawatan hingga layanan suku cadang kereta api.

Dan hingga saat ini juga belum diketahui apakah penggunaan PTS ini sudah sesuai dengan hukum yang berlaku.

Logo yang dinilai sama dengan PTS merupakan logo yang dirilis pada 2011 yang bertepatan dengan 66 tahun PT Kereta Api Indonesia (KAI).

Sementara itu, pembuat logo tersebut juga merupakan pria lulusan Desain Komunikasi Visual ISI Yogyakarta bernama Farud Stevy Asta.

BACA JUGA:Mengapa Ramadan 2024 Suhu Menjadi Panas, ini Penjelasan BMKG Sumatera Selatan

Pria tersebut membuat logo dengan bentuk tiga bidang garis horizontal sejajar berwarna orange dan biru.

Kemudian terlihat pada logo tersebut, dua baris paling atas yang berwarna orange serta ada ruang kosong dan berbentuk anak panah.

Logo yang dibuat oleh Farid ini digunakan hingga pada 2020 lalu.

Sementara itu, pada 28 September 2020, PT KAI merilis logo barunya bertepatan dengan ulang tahun yang ke-75.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: