Tim Bola Voli Putra dan Putri SMAN 4 Lubuk Linggau Ikuti Kejuaraan Terbuka Caroline Cup X, ini Nama-namanya
Kepala SMAN 4 Lubuklinggau, Erwin Susanto didampingi dewan guru foto bersama tim bola voli putra dan putri saat mengikuti Kejuaraan Terbuka Caroline Cup 10 Antar Pelajar SMP/SMA dan Antar Klub Putra/Putri.-foto: dokumen SMAN 4 Lubuk Linggau.-
LUBUK LINGGAU, LINGGAUPOS.CO.ID - Sebanyak dua tim bola voli putra dan satu tim bola voli putri SMAN 4 LUBUK LINGGAU telah mengikuti Kejuaraan Terbuka Caroline Cup X Antar Pelajar SMP/SMA dan Antar Klub Putra/Putri.
Kejuaraan Terbuka Caroline Cup X ini bertempat di Lapangan Voli PBV Caroline Lubuk Linggau, Minggu 25 Februari 2024.
Kepala SMAN 4 Lubuklinggau, Erwin Susanto menjelaskan tim bola voli putri SMAN 4 Lubuk Linggau di Tahun 2023 yang lalu merebut Juara I antar sekolah atau piala bergilir pada waktu itu.
Ia menghimbau kepada siswa-siswi yang mengikuti Kejuaraan Terbuka Caroline Cup X ini untuk menjunjung sportivitas dan tunjukkanlah sikap sebagai seorang atlet.
BACA JUGA:Tularkan Perilaku Positif Kepada Siswa, SMAN 4 Lubuklinggau Adakan Seminar Anti Perundungan
"Kami berharap kepada atlet bola voli SMAN 4 Lubuk Linggau mendapat juara lagi di tahun ini baik tim bola voli putra maupun tim bola voli putri,"harapnya.
Berikut ini nama-nama tim bola voli putra dan putri SMAN 4 Lubuk Linggau yang mengikuti Kejuaraan Terbuka Caroline Cup X Antar Pelajar SMP/SMA dan Antar Klub Putra/Putri.
Tim bola voli putra
1. Ezi Khairul Azam
BACA JUGA:SMAN 4 Lubuklinggau Laksanakan PAS/SAS, Erwin Susanto: Kejujuran Langkah Awal dalam Belajar
2. Devis Harnandes
3. Adli Novendra
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: