Besok, Handphone Infinix Smart 8 Pro Resmi Dijual Hanya Rp1 Jutaan Saja, Berikut Cek Spesifikasinya

Besok, Handphone Infinix Smart 8 Pro Resmi Dijual Hanya Rp1 Jutaan Saja, Berikut Cek Spesifikasinya

Handphone Infinix Smart 8 Pro resmi dijual hanya Rp1 Jutaan.--Instagram @infinixid

LINGGAUPOS.CO.ID – Handphone infinix menambah portofolionya dengan menjual Hp Rp1 jutaan saja.

Smart 8 Pro ini resmi dijual besok, pada Selasa, 20 Februari 2024 pukul 00:00 WIB di berbagai platform partner dan resmi Infinix.

Diambil dari berbagai sumber yang dikutip pada Senin, 19 Februari 2024, Hp Infinix Smart 8 Pro ini dijual perdana dengan harga Rp1.349 ribu, dengan harga normalnya dibanderol seharga Rp1.399 ribu.

"Di hari ini malam ini juga punya produk terbaru dalam seri Smart 8, Smart 8 Pro," kata Brand Communications Manager Infinix Indonesia, La Ode Iman.

BACA JUGA:Harga HP Realme di Official Store Februari 2024, Cari Tahu Disini 

Selain itu, salah satu spesifikasi yang sudah diungkapkan oleh Infinix yakni dual kamera belakang 50 MP. Ini juga ditambahkan Flashlight berbentuk cincin.

Smart 8 Pro juga menggunakan daya baterai hingga 5.000 mAh. Sedangkan untuk chipsetnya didukung Helio G36.

Sementara itu, untuk RAMnya mencapai 16 GB dan storage sebesar 128 GB. Sementara untuk layarnya didukung oleh refresh rate 90 Hz.

Pada acara peluncurannya juga diluncurkan dua ponsel dari seri Hot 40.

BACA JUGA:Inilah Kelebihan Handphone OPPO Reno11 F, Keluaran Terbaru, Harga Terjangkau Kualitas Tidak Diragukan 

Yang mana, Hot 40 Pro dan Hot 40i juga dijual malam nanti mulai pukul 00:00 WIB.

Diketahui, untuk seri Hot 40 Pro dijual dengan harga Rp2,2 jutaan saja, dan sementara seri Hot 40i dibanderol dengan harga yang lebih murah yakni Rp1,7 jutaan saja.

Karena ditenagai oleh chipset Mediatek Helio G36 octa-core dengan CPU yang terdiri dari 4 inti Cortex-A53 2.2 GHz dan 4 inti Cortex-A53 1.6 Ghz, Smart 8 Pro menawarkan kinerjanya yang tangguh dalam menjalankan berbagai aplikasi.

GPU Mali-G57 MC1 ini menjadikan pengalaman gaming kamu lebih lancar dan responsive.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: