Polres Banyuasin Tangkap 2 Pria Kasus Meninggalnya Cinderella, yang Joget di Acara Hajatan

Polres Banyuasin Tangkap 2 Pria Kasus Meninggalnya Cinderella, yang Joget di Acara Hajatan

Polres Banyuasin Tangkap 2 Pria Kasus Meninggalnya Cinderella, yang Joget di Acara Hajatan --instagram

BANYUASIN, LINGGAUPOS.CO.ID - Polres BANYUASIN menangkap 2 orang pria dalam kasus meninggalnya Cinderella, yang viral beberapa waktu lalu.

Beberapa waktu lalu, viral di media sosial yang memperlihatkan seorang wanita kejang-kejang setelah joget ria di acara hajatan.

Diduga wanita tersebut meninggal dunia karena overdosis, mendapati hal tersebut polisi pun akhirnya melakukan penyelidikan.

Polres Banyuasin akhirnya berhasil menangkap dan mengamankan pria terkait tewasnya wanita yang dijuluki Cinderella di Banyuasin, Sumatera Selatan.

BACA JUGA:2 Pegawai Lapas Narkotika Kelas IIA Muara Beliti Ikuti Kegiatan Sosial Jaminan Sosial Pensiunan Pegawai

Dua pria yang ditangkap yakni, pria berambut pirang, serta polisi juga menciduk pria bertopi yang ikut terekam dalam video yang tersebar luas di media sosial.

Kasat Reskrim Polres Banyuasin, yakni AKP Kurniawan, menuturkan bahwa keduanya sudah ditangkap, “Iya benar, keduanya sudah kita tangkap. Satu yang rambut pirang itu dan satu lagi yang pakai topi,” Ujarnya pada Senin, 12 Februari 2024.

Diketahui kedua pria tersebut adalah, KB (32), ia adalah warga Desa Gunung Ibul Barat, Prabumulih, serta J (32) merupakan warga Sukadarma, Kecamatan Jejawi, Ogan Komering Ilir (OKI).

Kedua orang tersangka itu berhasil ditangkap di tempat persembunyiannya di Prabumulih pada Sabtu 10 Februari 2024 siang.

BACA JUGA:Gisella Anastasia Dihujat Netizen, Usai Beri Dukungan Keluarga Tersangka Yudha Arfandi

“Kita tangkap di Prabumulih, Sabtu (10/2) siang lah ya, tanpa perlawanan langsung kita amankan,” Lanjutnya.

Adapun keduanya saat ini masih diperiksa intensif di Mapolres Banyuasin. Sementara ini pun diketahui jika keduanya membantah telah mencekoki korban dengan miras dan narkoba hingga overdosis dan meninggal dunia.

“Kalau dari mereka saat diamankan mereka tidak mengakui kalau mereka yang begitu (mencekoki korban miras dan narkoba),” Ujarnya.

Adapun sebelumnya diberitakan, Seorang wanita yang dikenal dengan nama Cinderella tiba-tiba tergeletak setelah diduga mengalami overdosis di tengah acara hajatan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: