Wisata Kasie, Pantai Buatan di Lubuklinggau, Cocok untuk Piknik, Berjemur Hingga Berselancar

Wisata Kasie, Pantai Buatan di Lubuklinggau, Cocok untuk Piknik, Berjemur Hingga Berselancar

Sungai Kasie ini terletak di Kelurahan Lubuk Tanjung, Kecamatan Lubuklinggau Barat I, Kota Lubuklinggau, Sumatera Selatan.-foto: asparina rauda linggaupos.co.id-

BACA JUGA:Battle Review Produk Kopi Kenangan Mantan di Indomaret dan Alfamart, Mana yang Lebih Enak

Oleh masyarakat Lubuklinggau, sering kali mengatakan bahwa sungai Kasie ini merupakan pantai buatannya Lubuklinggau. 

Sebab di lubuklinggau tidak ada pantai, jadi masyarakatnya jika ingin menikmati berenang, berjemur dan berselancar cukup datang ke sungai Kasie ini.

Karena ramainya pengunjung seolah menjadi berkah bagi warga setempat, sebab banyak warga yang membuat tenda-tenda untuk berjualan makanan di sepanjang aliran sungai Kasie.

Pengelola wisata sungai Kasie ini menyediakan ban sebagai alat bantu untuk mengapung dan berselancar di aliran sungainya.

BACA JUGA:Kopi Luwak dan Kopi Biasa Mana yang Paling Nikmat, Serta Apa Perbedaannya

Hanya cukup membayar Rp10 ribu, pengunjung sudah bisa menggunakan ban sepuasnya seharian untuk berselancar di sungai Kasie.

Bagi keluarga yang membawa anak-anak, jangan khawatir, sebab pengelola wisata menyediakan kolam buatan yang menyatu dengan sungai.

Pengelola wisata ini sudah menyusun batu kali yang ada di sungai hingga menyerupai kolam renang, jadi anak-anak yang bermain air tidak perlu khawatir jika terhanyut di sungai ini.

Itulah informasi seputar objek wisata sungai Kasie, pantai buatannya Lubuklinggau. Semoga bermanfaat. (*)

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: