HUT TNI Ke-78, Polisi Ramai-ramai Datangi Kodim Lubuklinggau, Brigif dan Kantor CPM, ini yang Terjadi

HUT TNI Ke-78, Polisi Ramai-ramai Datangi Kodim Lubuklinggau, Brigif dan Kantor CPM, ini yang Terjadi

Kapolres Musi Rawas AKBP Danu Agus Purnomo bersama rombongan saat mendatangi Kodim 0406 Lubuklinggau memberikan tumpeng HUT TNI ke-78--

BACA JUGA:Ular Masuk ke Dalam Box Speaker Orgen Tunggal di Lubuklinggau, Petugas Amankan Puluhan Ular

Senada disampaikan, Kasdim 0406 Lubuklinggau, Mayor Inf Nur Sigit Prasetyo bersama Kol Inf Cavitri Prabowo, mengucapkan terima kasih atas silaturahmi sekaligus kejutannya berupa nasi tumpeng.

"Pastinya kami siap bersegitas bersama dengan Polri untuk mewujudkan NKRI agar lebih baik dari sebelumnya," ucapnya.

Sementara itu, rombongan Wakapolres Mura, Kompol M Harsono SH didampingi Kabag Ops, AKP Toni Saputra sambangi Mako Brigif 8/GC, di Kecamatan Padang Ulak Tanding, Kabupaten Rejang Lebong Provisi Bengkulu.

Wakapolres Mura, Kompol M Harsono SH, menyampaikan, hadirnya Polres Musi Rawas dalam momen penting HUT TNI ke 78 tahun.

BACA JUGA:Sejarah Penembak Misterius atau Petrus di Zaman ORBA Saat Pemerintahan Presiden Soeharto

Selain, berkunjung tatap muka jajaran personil Brigif 8/GC tentunya dengan hal sederhana. Pihaknya, turut merayakan hari jadi Tentara Nasional Indonesia (TNI) ke 78 tahun.

“Alhamdulillah, dikesempatan ini kita Polres Musi Rawas bersama Brigif 8/GC merayakan HUT TNI 78. Dari itu, semuanya sengaja silahturahmi sekaligus tingkatkan solidaritas dan kekompakan TNI-Polri,” kata Wakapolres

Wakapolres, dalam kunjunganya. Sesampai di Mako Brigif disambut hangat, Kasbrigif 8/GC, Letkol Inf Hendra Saputra beserta jajaran perwira Brigif 8/GC pejabat utama lainya.

“Untuk diketahui, pertemuan kita bersama dalam perayaan HUT TNI ke 78 berjalan kondusif. Semoga, dengan harapan bersama kita TNI-Polri tetap solid bersama-sama jalankan tugas pengabdian,” singkatnya.

BACA JUGA:Sejarah dan Isi Supersemar, Surat Perintah Presiden Soekarno untuk Soeharto

Sementara itu, Kabag Log, Kompol Forliamzons, Kasi Propam, Iptu Susilo juga menyambangi Subdenpom II/4-5 Lubuklinggau.

Mereka disambut langsung, Dansubdenpom Letda Cpm Nuryusuf Supriyadi, serta langsung menyerahkan nasi tumpeng sebagai kado peringatan HUT TNI ke 78 tahun. (*)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: