Menag Yaqut Tegaskan Kampanye di Lembaga Pendidikan tidak Boleh Membawa Atribut Partai

Menag Yaqut Tegaskan Kampanye di Lembaga Pendidikan tidak Boleh Membawa Atribut Partai

Menag Yaqut Cholil Qoumas-kemenag.--

JAKARTA, LINGGAUPOS.CO.ID - Menteri Agama Republik Indonesia, Yaqut Cholil Qoumas, telah menegaskan tentang larangan kampanye.

Menag Yaqut menegaskan tidak boleh ada atribut apa pun yang berkaitan dengan kampanye di lingkungan instansi pendidikan, termasuk pendidikan berbasis agama yang berada di bawah bimbingan Kementerian Agama.

Hal itu disampaikannya usai menghadiri acara pembukaan Jakarta Plurilateral Dialogue.

"Satu hal yang tidak boleh dicantumkan adalah tidak boleh ada atribut-atribut tertentu," ujar Menag Yaqut di Jakarta, Selasa 29 Agustus 2023. 

BACA JUGA:Kisi-kisi Soal CPNS Kemenkumham 2023 Part 2, Jangan Lupa Disimpan Buat Persiapan

BACA JUGA:Cegah dan Atasi Diabetes Melitus, ini Kata dr Muhammad Dodi Eka Saputra dari Puskesmas Swasti Saba

Terkait putusan MK, Menag Yaqut mengatakan telah mengamanahi Direktorat Jenderal (Ditjen) Pendidikan Islam (Pendis) untuk memberikan arahan kepada lembaga pendidikan yang dinaungi oleh Ditjen tersebut.

Menurut Menag Yaqut, tidak semua satuan pendidikan dapat dijadikan tempat kampanye. 

Ia meyakini kampanye di lingkungan lembaga pendidikan, hanya di tingkat perguruan tinggi.

"Kita sudah minta supaya dikaji untuk kita buat aturannya, do' and don't nya itu, jadi mana yang boleh dan enggak-nya kita buat," tutur Menag Yaqut.

BACA JUGA:Misteri Pesugihan Tuyul untuk Mencari Kekayaan, Bisa Berujung Tragis

BACA JUGA:Mulai 2024 Pertalite Tidak Dijual Lagi, ini 4 Kelebihan BBM Pertamax Green 92 Sebagai Penggantinya

Meski begitu, Menag Yaqut memperbolehkan adanya diskusi dan dialog yang dilakukan di lingkungan instansi pendidikan sebagai bagian dari pendidikan politik.

"Jadi sabar, kita akan sikapi itu, yang jelas sudah saya sampaikan ke Dirjen Pendis kalau aturan itu dibuat," ujar Menag Yaqut.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: disway.id