Jangan Dibuang! Makan Kulit Jeruk Ampuh Tingkatkan Kesehatan Jantung

Jangan Dibuang! Makan Kulit Jeruk Ampuh Tingkatkan Kesehatan Jantung

Saat makan jeruk, kita pasti membuang kulitnya.-instagram.com-

LINGGAUPOS.CO.ID — Sudah menjadi rahasia umum bahwa jeruk adalah jenis buah yang kaya akan vitamin C. Namun, Anda mungkin tidak menyadari bahwa kandungan yang sama juga ada pada kulitnya.

Saat makan jeruk, kita pasti membuang kulitnya. Tapi tahukan Moms jika kulit yang selama ini kita buang itu memiliki manfaat yang luar biasa untuk kesehatan? Bahkan, meskipun rasanya masam dan pahit, ternyata kulit jeruk bisa diolah menjadi sajian yang nikmat.

BACA JUGA:BREAKING NEWS: Pasar Inspres Lubuklinggau Terbakar

Berbeda dengan daging buahnya yang manis dan menyegarkan, kulit jeruk terasa masam dan pahit sehingga tidak umum dikonsumsi. Ini sebabnya kulit jeruk lebih sering digunakan dalam bentuk parutan untuk menambah rasa dan aroma hidangan. Meski demikian, sebenarnya bolehkah Anda makan buah dan kulit jeruk sekaligus?

Hanya butuh satu sendok makan (6 gram) kulit jeruk untuk memenuhi 14 persen kebutuhan vitamin C harian Anda. Jumlah ini tiga kali lipat lebih banyak dibanding jika Anda mengonsumsi buah jeruk.

BACA JUGA:Berbahaya! 3 Aplikasi Ini Banyak Di-download di Playstore

Dalam jumlah yang lebih sedikit, kulit jeruk juga mengandung provitamin A, folat, riboflavin, thiamine, vitamin B6, dan kalsium. Semua nutrisi tersebut membawa beberapa manfaat kulit jeruk yang mungkin tidak Anda sadari sebelumnya.

Selain vitamin C, kulit jeruk juga mengandung serat dan zat kimia yang hanya ditemukan pada tumbuhan, seperti polifenol. Satu sendok makan kulit jeruk juga memiliki kandungan serat empat kali lipat lebih banyak dibanding konsumsi buahnya dalam jumlah yang sama.

Kulit jeruk bisa dihidangkan dengan dalam bentuk parutan. Agar bisa dinikmati, cukup tambahkan sedikit parutan kulit jeruk dalam hidangan oatmeal, salad, atau teh hangat, Moms.

Rutin mengonsumsi jus buah jeruk sangat baik untuk kesehatan. Namun, manfaat kulit jeruk juga sama banyaknya, terutama untuk kesehatan kulit Anda. Kulit jeruk mengandung zat antioksidan yang lebih banyak dibanding buah jeruk. Kandungan ini di antaranya dapat menurunkan risiko Anda terkena penyakit yang berhubungan dengan kolesterol.

BACA JUGA:Kode Ini Bisa Untuk Mengecek Kesehatan Baterai Ponsel Android Lho..!

Nah, berikut manfaat mengonsumsi kulit jeruk untuk kesehatan seperti dilansir pada Kamis 2 Februari 2023 :

1. Menjaga kesehatan gigi

Tak Suka Tak ada yang menyangka, kulit jeruk ternyata memiliki manfaat untuk kesehatan gigi. Pasalnya, kulit jeruk mengandung senyawa antibakteri serta mineral berupa fosfor dan kalsium.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: