Besok, Jumat 13 Januari 2023 Rhoma Irama Tiba di Lubuklinggau, Bisa Nonton Cek Sound Loh
H Rhoma Irama dijadwalkan berkunjung ke Danau Aur Kabupaten Musi Rawas-Tangkap Layar Instagram rhoma_official-linggaupos.co.id
BACA JUGA:Rhoma Irama Tidak Hanya ke Lubuklinggau Sumatera Selatan, Catat Ini Agendanya
Di Objek Wisata Danau Aurm Bang Haji sapaan H Rhoma Irama akan menyapa Fans mulai pukul 09.00 WIB hingga pukul 12.00 WIB.
H Rhoma Irama yang saat ini sudah berusia 76 tahun, tidak serta merta langsung bisa meraih kesuksesan hingga seperti saat ini. Berikut karier dan penghargaan yang diraihnya, dikutip dari berbagai sumber.
Pada usia 12 tahun yakni tahun 1958, ia dikenal sebagai bintang film kanak-kanak. Saat itu ia bermain di film Djendral Kantjil.
Saat berusia 13 tahun atau pada 1959, bersama kakaknya Benny Muharam, membentuk Band Tornado.
BACA JUGA:275 Juta Rhoma Irama Bikin Kang Emil dan Sandiaga Uno Tertarik, Begini Reaksinya
Di band itu, Rhoma Irama menjadi penyanyi, gitaris kedua (gitar utama/gitar melodi/lead guitar).
Rhoma Irama dan Benny Muharam, dalam di Band Tornado bernyanyi duet, meniru Everly Brothers, dua penyanyi Inggris bersaudara yang kembar.
Hanya saja dalam perjalan, Benny Muharam keluar dari band. Sehingga Rhoma menjadi pemain gitar utama, penyanyi dan pimpinannya.
Hingga akhirnya diputuskan Band Tornado dibubarkan saja. Selanjutnya pada 1963 Band Tornado menjadi Gayhand.
BACA JUGA:Ditanya Berapa Lama Latihan Lagu Butter BTS, Begini Jawaban Rhoma Irama
Sementara Rhoma masuk Orkes Chandra Leka. Sampai akhirnya membentuk band sendiri bernama Soneta yang sejak 13 Oktober 1973.
Bersama grup Soneta yang dipimpinnya, Rhoma tercatat pernah memperoleh 11 Golden Record dari kaset-kasetnya.
Rhoma juga memiliki segudang prestasi, diantaranya pada 1971, ia juara 1 lomba menyanyi tingkat ASEAN di Singapura.
Dekade 70-an, Rhoma banyak mendapatkan penghargaan puluhan Piringan Emas atau yang disebut Golden Record atas kesuksesan penjualan Kaset-kasetnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: