Siapa Pencetak Gol Terbanyak Piala Dunia : Miroslav Klose atau Ronaldo?
Miroslav Klose, pemecah rekor Ronaldo. Bomber timnas Jerman itu terdaftar sebagai pemain di 4 edisi Piala Dunia (2002, 2006, 2010, dan 2014).-foto : twitter-
LINGGAUPOS.CO.ID - Penyelenggaraan putaran final Piala Dunia 2022 tinggal menghitung hari. Beragam persiapan para partisipan menjadi daya tarik tersendiri di tengah mulai bergulirnya liga-liga papan atas di kawasan Eropa. Piala Dunia 2022 akan diikuti oleh 32 tim nasional (Timnas) dan akan dihelat mulai pada 20 November hingga 18 Desember 2022 dengan jumlah venue 8 stadion. Semuanya terletak di 5 kota berbeda di Qatar.
Piala Dunia 2022 akan berlangsung di Qatar, pada 20 November sampai 18 Desember 2022. Masing-masing grup diisi 4 tim dan memperebutkan 2 posisi teratas untuk melaju ke fase knock out.
BACA JUGA:Prediksi Bayern Munchen vs Barcelona : Lewandowski dan Tragedi 8-2
Di Piala Dunia 2022, konfederasi AFC untuk pertama kalinya punya 6 wakil di putaran final. Selain tuan rumah Qatar, 5 negara lain yakni Jepang, Korea Selatan, Arab Saudi, Iran, dan Australia juga bakal tampil di event sepak bola 4 tahunan tersebut.
Sementara konfederasi Oseania tidak memiliki wakil di Piala Dunia 2022. Pasalnya, Selandia Baru yang menjadi wakil mereka di play off antarzona tumbang dari Kosta Rika dengan skor 1-0. Di sisi lain, konfederasi UEFA menjadi yang paling banyak memiliki wakil di Piala Dunia 2022. Selain juara bertahan Perancis, terdapat 12 negara lain dari konfederasi UEFA yang bakal berpartisipasi di Qatar.
BACA JUGA:Prediksi Bayer Leverkusen vs Atletico Madrid : Krisis BayArena
Selain trofi turnamen, sepatu emas untuk pencetak gol terbanyak juga menjadi salah satu penghargaan bergengsi di Piala Dunia. Nah, siapa pencetak gol terbanyak sepanjang masa di Piala Dunia?
FIFA menggelar Piala Dunia untuk pertama kalinya pada tahun 1930 di Uruguay. Pesepakbola dari timnas Prancis, Lucien Laurent, menjadi pencentak gol pertama di ajang Piala Dunia. Sejak saat itu, sekitar 1.250 pemain telah mencatatkan namanya di papan skor. Sang legenda timnas Argentina, Guillermo Stabile, dinobatkan sebagai top skor Piala Dunia 1930. Stabile menorehkan 8 gol dari 4 kali bermain sepanjang turnamen.
BACA JUGA:Prediksi Bhayangkara FC vs Borneo FC : Pato Bikin The Guardian di Ujung Tanduk?
Sementara itu, Just Fontaine dari Prancis merupakan pemain yang memegang koleksi gol tertinggi dalam satu edisi, yaitu sebanyak 13 gol. Torehan tersebut hasil dari 6 kali merumput di Piala Dunia Swedia 1958. Perolehan Fontaine belum cukup membuat namanya terbukukan sebagai pencetak gol terbanyak sepanjang sejarah Piala Dunia. Fontaine berada di urutan ke-4, terpaut satu gol dari Gerd Muller (Jerman Barat).
Status top skor sepanjang masa justru baru diperebutkan selama 1998 sampai 2014. Terdapat 2 pemain yang bergantian memegang rekor tersebut, yaitu Miroslav Klose (Jerman) dan Ronaldo Luis Nazario de Lima (Brasil).
BACA JUGA:Prediksi Viktoria Plzen vs Inter Milan : Kejar Poin Barca, Hindari Kekalahan Back to Back UCL
Klose atau Ronaldo?
Mengacu pada buku Worldcupedia: Ensiklopedia Piala Dunia 1930-1922, Ronaldo Luis Nazario de Lima pertama kali terlibat di hajatan Piala Dunia pada edisi 1994 di AS. Meski usia Ronaldo baru 17 tahun, permainannya telah membuat kepincut Carlos Alberto Parreira, pelatih Timnas Brasil saat itu. Nama Ronaldo masuk ke skuad Selecao di Piala Dunia AS, kendati tidak diturunkan sepanjang turnamen.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: