Kerja Lebih Semangat Jika Cerah, Berikut Prakiraan Cuaca Musi Rawas, Lubuklinggau dan Muratara Senin 8 Agustus

Kerja Lebih Semangat Jika Cerah, Berikut Prakiraan Cuaca Musi Rawas, Lubuklinggau dan Muratara Senin 8 Agustus

Cuaca cerah di pagi hari--

LINGGAUPOS.CO.ID - Senin adalah hari pertama bekerja di awal minggu. Tentunya jika cuaca cerah, maka kerja akan lebih semangat.

Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Sumsel dalam rilisnya memprakirakan cuaca Senin 8 Agustus 2022, pada pagi hari cerah berawan di seluruh wilayah Sumatera Selatan.

Begitu juga dengan Musi Rawas, Lubuklinggau dan Muratara diprakirakan cerah sepanjang hari ini.

Berikut prakiraan lengkap cuaca di Provinsi Sumatera Selatan. 

BACA JUGA:Bacaan Doa Hari Senin, Iringi Semangat Kerja Agar Berkah

Pagi Hari

Cerah berawan di seluruh wilayah Provinsi Sumatera Selatan

Siang - Sore Hari

Berawan; potensi ringan di wilayah OKU, OKU Selatan, Muara Enim dan Lahat.

Malam Hari

Cerah berawan; potensi hujan ringan di wilayah OKU Selatan, Muara Enim dan Lahat.

Dini Hari

Cerah berawan; potensi kabut di wilayah Lahat, Pagaralam dan Lubuklinggau.

Suhu Udara

Wilayah Sumsel dataran rendah sekitar Palembang, Banyuasin, Musi Banyuasin, Ogan Ilir dan OKI: 23 – 33 °C, Kelembapan Udara 55 % - 95 %.

Wilayah Sumsel dataran tinggi sekitar Pagar Alam, Empat Lawang, Lubuklinggau, Lahat dan OKU Selatan : 18 – 31 °C; Kelembapan Udara 60 % - 100 %.

Angin

Timur - Selatan dengan kecepatan 05 – 25 km/jam.

Tinggi Gelombang Laut

Selat Gelasa, Selat Bangka bagian Utara dan Selat Bangka bagian Selatan 0.5 – 1.25 m; Cuaca: Cerah Berawan; Arah angin: Timur – Selatan dengan kecepatan 5 – 36 km/jam.

Begitulah prakiraan cuaca hari ini. Semoga di hari yang cerah ini, semua pekerja mendapatkan hasil yang maksimal. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: bmkg.go.id