PAUD Flamboyan Lubuk Linggau Hadirkan Karnaval dan Berbagai Lomba Rayakan HUT RI ke-80
Kepala PAUD Flamboyan Lubuk Linggau Sri Indri Yati, S.Pd foto bersama usai menggelar kegiatan karnaval hingga berbagai perlombaan di sekolah, Jumat 15 Agustus 2025.--
LINGGAUPOS.CO.ID- Semarak Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-80 diwarnai dengan kegiatan karnaval dan berbagai perlombaan yang digelar oleh PAUD Flamboyan Lubuk Linggau.
Memeriahkan Hari Ulang Tahun Republik Indonesia (HUT RI) yang ke-80 tahun 2025, PAUD Flamboyan Lubuk Linggau hadirkan kegiatan karnaval hingga berbagai perlombaan di sekolah.
Ada berbagai jenis perlombaan yang digelar PAUD Flamboyan Lubuk Linggau, tidak hanya untuk anak-anak tetapi juga mengikutsertakan wali murid langsung.
Serangkaian acara lomba dimulai pada Selasa 12 Agustus 2025 dan puncaknya ialah melangsungkan karnaval pada Jumat 15 Agustus 2025.
BACA JUGA:SMKN 3 Lubuk Linggau Raih Penghargaan BIntang Keamanan Pangan Kantin Sekolah dari Loka POM, Ini Harapannya
Kepala PAUD Flamboyan Lubuk Linggau Sri Indri Yati, S.Pd menerangkan, berbagai lomba dan karnaval yang digelar tersebut ialah dalam rangka untuk memeriahkan HUT RI ke-80 tahun 2025.
Sri Indri menerangkan, sejak hari Selasa 12 Agustus 2025 telah dimulai lomba mewarnai. Menariknya lomba mewarnai ini kolaborasi antara murid dan Bunda.
“Alhamdulillah sejak Selasa kemarin telah dimulai lomba mewarnai kolaborasi anatara anak dan bunda, kemarin juga kami seragamkan untuk mengenakan pakaian Merah Putih,” katanya kepada LINGGAUPOS.CO.ID pada Jumat, 15 Agustus 2025.
Kemudian pada hari Rabu 13 Agustus 2025 dilanjutkan dengan lomba khusus untuk anak-anak, perlombaannya terdiri dari kelompok dan individu.
BACA JUGA:Peringati Hari Pramuka, SD Negeri 76 Lubuk Linggau Gelar Upacara dan Lomba Kemerdekaan
Kata Sri Indri, ada 3 lomba yang diadakan rinciannya untuk kelompok terdiri dari Lomba Estafet Air, dan Lomba Keseimbangan Bola di Atas Kertas.
Sedangkan untuk lomba individu atau perorangan yakni lomba Makan Es Balon.
“Pada Kamis kemarin, kami juga menggelar lomba khusus wali murid, yaitu lomba yel-yel dan menghias nasi tumpeng dengan tema Kemerdekaan,” jelasnya.
Diakuinya, serangkaian kegiatan lomba berlangsung seru dan menyenangkan, anak-anak serta Bunda wali murid begitu antusias dan semangat mengikuti perlombaan.
BACA JUGA:Meriahkan HUT RI ke-80, SD Negeri 27 Lubuk Linggau Gelar Berbagai Lomba untuk Guru dan Murid
“Alhamdulillah luar biasa, anak-anak dan bunda-bunda begitu antusias dan semangat mengikuti perlombaan, para Bunda juga begitu kreatif menghias tumpeng hingga buat yel-yel,” ungkapnya.
Sebagai bentuk penghargaan nantinya, para pemenang dari setiap perlombaan akan mendapatkan bingkisan khusus sebagai hadiah.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: