Di tengah keberagaman Indonesia, bentuk inti logo yang konsisten menggambarkan dasar kuat yang menyatukan semangat kebersamaan.
BACA JUGA:Cara Dapatkan Kode Billing Peserta Seleksi Sekolah Kedinasan 2025, Ini Tahapannya
Simbol ini menjadi pengingat bahwa persatuan tumbuh dari rasa memiliki dan mewakili rakyat.
Kedaulatan hanya bisa tercapai jika semua orang merasa jadi bagian dari perjalanan bangsa.
2. Garis Manifestasi
Garis melingkar yang membentuk siluet angka 80 dibuat dari satu garis yang mengalir terus tanpa putus.
BACA JUGA:Omzet Melejit, Kisah Sukses UMKM Kuliner Kurma yang Tumbuh Bersama Rumah BUMN BRI Jakarta
Garis ini menjadi simbol gerakan yang berkelanjutan, mencerminkan perjalanan kolektif rakyat Indonesia menuju kehidupan yang lebih adil, setara, dan bermartabat.
Disamping itu, garis ini juga menjadi simbol harapan bersama akan kesejahteraan yang terus diperjuangkan dan dibangun dari waktu ke waktu.
3. Bentuk Utuh
Gabungan semua elemen dalam logo membentuk satu kesatuan yang mencerminkan Indonesia yang maju dan saling terhubung.
BACA JUGA:Promo Anniversary di Toko Lubuk Linggau Grosir Mulai Harga Seribu, 25 Hingga 31 Juli 2025
Simbol ini juga menjadi harapan akan kerja sama seluruh elemen bangsa untuk mendorong kemajuan yang merata dan berkelanjutan di seluruh wilayah Indonesia.
Makna HUT Ke-80 RI Tahun 2025
HUT RI ke-80 tahun ini bertemakan “Bersatu Berdaulat, Rakyat Sejahtera, Indonesia Maju”. Berikut adalah makna dari tema tersebut:
1. Bersatu Berdaulat
BACA JUGA:Lebih Untung! Ajukan Kartu Kredit BRI Easy Card Lewat Website Resmi BRI Bisa Dapatkan E-Voucher Rp100 Ribu
Bagi para pemimpin di Indonesia, visi ini menekankan pentingnya stabilitas negara, kemandirian dalam mengelola sumber daya, serta kekuatan negara secara menyeluruh.
Sementara di tingkat masyarakat, semangat itu tampak dalam kehidupan sehari-hari-seperti hidup rukun, saling membantu, dan bebas menjalani serta mengejar mimpi.
2. Rakyat Sejahtera