HP Vivo V40 dan V40 Pro Resmi Rilis Global, Akankah Masuk Indonesia? Intip Bocorannya di Sini

Kamis 08-08-2024,10:48 WIB
Reporter : Siti Nur Asparina Rauda
Editor : Budi Santoso

Menariknya, ada juga fitur canggih lainnya yang dimiliki oleh Vivo V40 dan Vivo V40 Pro yang meliputi sensor fingerprint di layar, speaker stereo, dukungan 5G hingga NFC.

Yang tak kalah pentingnya, dua HP ini diklaim telah mengantongi sertifikasi IP68 yang diartikan tahan terhadap debu dan air.

HP Vivo V40 ini punya beberapa varian warna yakni Titanium Grey, Lotus Purple dan Ganges Blue, berikut beberapa daftar harganya di pasar global:

1. Vivo V40 8/128 GB 34.999 rupee atau Rp 6,7 juta.

BACA JUGA:Review Jujur Rakata X5, Motor Listrik Subsidi Tawarkan Spesifikasi Mumpuni dan Canggih

2. Vivo V40 8/256GB 36.999 rupee atau Rp 7 juta.

3. Vivo V40 12/512 GB 41.999 rupee atau Rp 8 juta.

Sedangkan itu, HP Vivo V40 Pro ini punya beberapa pilihan warna menarik yakni Titanium Grey dan Ganges Blue, mengenai harganya simak beberapa daftarnya di bawah ini:

1. Vivo V40 Pro 8/256 GB 49.999 rupee atau Rp 9,5 juta.

BACA JUGA:Infinix Hot 20S: HP Murah Rp2 Jutaan dengan Chipset Helio G96, Intip Harga Terbaru Agustus 2024

2. Vivo V40 Pro 12/512 GB 55.999 rupee atau Rp 10,6 juta.

Rilisnya HP baru dari Vivo yakni Vivo V30 dan V30 Pro di tanah air, kemungkinan besar penerusnya juga akan hadir di pasar Indonesia.

Apalagi jika HP Vivo V40 ini sudah lolos TKDN Kementerian Perindustrian, bahkan HP tersebut juga telah mengantongi restu dari Kementerian Komunikasi dan Informatika.

Untuk itu, nantikan saja pengumuman secara resmi dari Vivo Indonesia, jika jadi dirilis di Indonesia. (*)

Dapatkan update berita LINGGAUPOS.CO.ID di platform media sosial, dengan klik LINK INI 

Kategori :