Sekolah Kedinasan di Kemenhub 2024, Berikut Daftar 15 Perguruan Tingginya Tersebar di Seluruh Indonesia

Senin 20-05-2024,11:59 WIB
Reporter : Endah Sari
Editor : M Raihan Putra

1. Calon Taruna/Taruni hanya boleh mendaftar di satu Perguruan Tinggi pada Kementerian atau Lembaga penyelenggara Sekolah Kedinasan dan apabila Calon Taruna/Taruni mendaftar lebih dari satu Perguruan Tinggi maka yang bersangkutan dinyatakan gugur.

2. Calon Taruna/Taruni wajib melakukan pendaftaran online melalui portal https://dikdin.bkn.go.id/  dan mengunggah dokumen yang dipersyaratkan dimulai tanggal 15 Mei s.d. 13 Juni 2024

3. Semua berkas diunggah (upload) ke dalam pendaftaran online dalam bentuk softcopy, terdiri atas:

BACA JUGA:HP Infinix GT 20 Pro 5G Janjikan Performa Unggul dan Desain Futuristik, Intip 5 Kelebihannya

a. Pas foto terbaru berwarna latar belakang merah, menghadap ke depan ukuran 4 x 6 cm (ukuran minimal 120 kb maksimal 500 kb dengan format .jpg).

b. KTP bagi peserta yang berusia di atas 17 tahun atau Kartu Identitas Anak (KIA) atau Kartu Keluarga (KK) bagi yang belum memiliki KTP atau menggunakan Surat Keterangan Kependudukan/resi permintaan pembuatan KTP dengan format .jpg ukuran maksimal 500 kb.

c. Ijazah SMA/SMK/MA/MAK dan sederajat dengan format PDF ukuran maksimal 1.000 kb

d. Tanda bukti pembayaran formulir pendaftaran sesuai dengan perguruan tinggi yang dipilih dengan menuliskan nama dan NIK pada bukti pembayaran (ukuran maksimal 500kb format JPG).

BACA JUGA:8 Sekolah Ikatan Sudah Buka Pendaftaran, Menpanrb: Ada 3.445 formasi

e. Persyaratan lainnya diunggah dengan format PDF ukuran maksimal masing-masing 1.000 kb terdiri atas:

• Formulir pernyataan calon taruna/taruni SIPENCETAR Kementerian Perhubungan Tahun 2024 bermaterai 10.000 rupiah, 

• Khusus formasi orang asli papua lampirkan surat keterangan asli OAP.

4. Batas akhir unggah (upload) berkas pendaftaran tanggal 13 Juni 2024 pukul 23.59 WIB

BACA JUGA:6 Sekolah Kedinasan Tanpa Tes Fisik, Cek Daftarnya Siapa Tahu Peluangmu Jadi PNS Disini

5. Panduan, ketentuan pendaftaran secara lengkap dan format surat keterangan/pernyataan dapat diunduh pada https://sipencetar.dephub.go.id. 

Nah, itulah ulasan mengenai daftar perguruan tinggi Kemenhub yang buka sekolah kedinasan melalui pola pembibitan Kemenhub, Pemda dan Pola pembibitan OAP. Semoga bermanfaat. (*)

Kategori :