BEKASI, LINGGAUPOS.CO.ID - Baru-baru ini terjadi di SPBU Lubuk Linggau sejumlah Truk mogok usai mengisi solar, kejadian tersebut terjadi pada, sabtu 30 maret 2024, sekitar pukul 00.00 WIB, sampai saat ini pihak SPBU belum memberikan pernyataan resmi.
Di lain sisi terkuak, kasus yang terjadi di SPBU Bekasi, adanya bensin yang bercampur air, ternyata ada yang “bermain curang”, begini aksinya.
Terkuak sudah kasus bensin yang bercampur air di SPBU Bekasi, setelah investigasi lebih lanjut oleh kepolisian hingga ditemukan hasil.
Sebelumnya, heboh di media sosial yang memperlihatkan aksi protes dari sejumlah pengendara motor di SPBU Bekasi lantaran mendapati pertalite yang bercampur air yang menyebabkan motor mereka mengalami mogok.
Hal tersebut terjadi di SPBU 34.17106 atau yang dikelola swasta di Jalan Ir. H. Juanda No 100 Kota Bekasi.
Pada Senin 25 Maret 2024 malam, puluhan pengendara mendatangi SPBU tersebut untuk protes dan menunjukkan bensin jenis pertalite dari dalam motor mereka yang bercampur air.
Adapun, setelah kejadian itu, polisi kemudian melakukan penyelidikan dengan mendatangi TKP dan menginterogasi supervisor SPBU Pertamina Juanda Bekasi.
Kasat Reskrim Polres Metro Bekasi Kota, yakni AKBP Muhammad Firdaus, menyebutkan saat penyelidikan mereka menggunakan barang bukti sebagai sampel.
BACA JUGA:BREAKING NEWS: Sejumlah Truk Mogok Usai Isi Solar di SPBU Lubuk Linggau, Apa Penyebabnya
“Kami mengamankan dua botol ukuran masing-masing botol 600 mililiter sebagai sampel BBM Pertalite yang diduga bercampur air,” ujarnya.
Pada Selasa, 26 Maret, Firdaus bersama pihak Pertamina Regional Jawa Bagian Barat melakukan pengecekan langsung di tangki penyimpanan bensin di SPBU tersebut.
Sehingga didapat hasil bahwa tidak ada kebocoran tangki seperti yang diduga sebelumnya, “Terdapat empat dispenser BBM Pertalite bercampur air dan dari hasil pemeriksaan tidak ditemukan kebocoran pada tangki,” jelasnya.
Akhirnya, polisi pun melakukan investigasi gabungan. Tidak berselang lama, pada Selasa malamnya sekira pukul 21.00 WIB, polisi berhasil mengamankan pelaku.
BACA JUGA:Prestasi Luar Biasa! 16 Pelajar MAN 1 Lubuklinggau yang Lolos Seleksi Masuk PTN Jalur SNBP 2024