Data dihimpun LINGGAUPOS.CO.ID, hingga Sabtu, 13 Januari 2024 sejumlah desa di Muratara masih terendam banjir dengan ketinggian berbeda.
Seperti di Kecamatan Rupit, sebagian desa masih terendam banjir dengan ketinggian air bervariasi.
“Di Noman Baru sampai siang ini masih banjir,” ungkap Kibo, salah seorang warga Desa Noman Baru kepada LINGGAUPOS.CO.ID, Sabtu, 13 Januari 2024.
Namun ada juga sebagian desa banjir sudah mulai surut.
Seperti Desa Pangkalan Kecamatan Rawas Ulu, air sudah mulai berangsur surut setelah 3 hari terendam banjir.
“Kemarin 3 hari tidak bisa apa-apa karena banjir. Sekarang banjir di Desa Pangkalan sudah mulai surut,” ungkap Rafik, warga Kecamatan Rawas Ulu kepada LINGGAUPOS.CO.ID, Sabtu,13 Januari 2024.
Sementara itu data dihimpun di lapangan, banjir di Muratara terjadi di 6 kecamatan.
Berikut desa yang terdampak banjir di Kabupaten Musi Rawas.
1. Kecamatan Rupit
Desa yang terdampak banjir
• Desa Noman Baru
• Desa Noman Lama