Ia mengatakan bahwa di belakang bus itu terdapat 1 unit mobil tronton pertamina.” Di Belakang bus tersebut terdapat 1 Unit Mobil Tronton Pertamina Pengangkut BBM” Lanjutnya.
Kronologi Peristiwa
Sementara itu Kapolres Kubu Raya AKBP Arief Hidayat melalui Kasubsi Penmas Polres Kubu Raya AIPTU Ade membenarkan peristiwa tersebut. Dijelaskannya kronologi peristiwa itu.
Kejadian itu berawal dari kemacetan panjang di simpang empat kapur, selanjutnya dua personil Sat Lantas tersebut langsung menuju ke jembatan Kapuas dua untuk mencari sumber kemacetan tersebut.
BACA JUGA:Inilah 14 Jenis Bunga Mawar dan Asalnya, Sering Dijadikan Tanda Sayang dan Cinta
Sumber kemacetan itupun dikarenakan satu unit bus damri yang mogok dan mengalami kerusakan sehingga tak mampu menanjak.
Saat Bripka M. Isa Nur mengurai kemacetan di atas jembatan Kapuas dua bersama Bripda Novandro Bus Damri bergerak mundur
Dengan sigap kemudian Bripda Novandro memberikan sepeda motor pribadinya untuk mengganjal lajunya gerak bus damri agar tidak menghantam mobil tronton pertamina pengangkut BBM yang tepat di belakangnya. Jelasnya.
Sementara itu, atas aksi heroic yang dilakukan Bripda Novandro, Wakil Ketua Komisi III DPR RI Ahmad Sahroni pun turut memberi apresiasi.
BACA JUGA:2 Januari Diperingati Jadi Hari Introvert Sedunia, Berikut Sejarahnya
Ia bahkan mengaku jika dirinya ingin membelikan Bripda Novandro motor baru, sebagai pengganti motornya yang telah rusak. (*)