LUBUKLINGGAU, LINGGAUPOS.CO.ID – Anggota DPRD juga diwajibkan mengirimkan Laporan Harta Kekayaan Pejabat Negara (LHKPN) ke KPK. Begitu juga dengan Ketua DPRD.
Ketua DPRD Musi Rawas Azandri, Ketua DPRD Lubuklinggau H Rodi Wijaya dan Ketua DPRD Musi Rawas Utara (Muratara) Efriyansyah juga mengirimkan LHKPN ke KPK.
Dari data LHKPN ketiganya yang diakses LINGGAUPOS.CO.ID di elhkpn.kpk.go.id, pada Senin 31 Juli 2023, diketahui harta kekayaan ketiganya sesuai laporan masing-masing.
Dari ketiganya siapa yang paling kaya, yuk kita bahas satu persatu.
BACA JUGA:Ketahui, ini Jumlah Kendaraan Melintas di Jalan Tol Muara Enim-Lahat-Lubuklinggau
Ketua DPRD Musi Rawas Azandri
Azandri yang menjadi Ketua DPRD Musi Rawas adalah politisi dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP).
Sebelum menjadi ketua, pada periode sebelumnya ia adalah anggota DPRD Musi Rawas.
Menurut LHKPN, sampai dengan akhir Desember 2022, harga Azandri Rp1.026.096.149. Turun dibandingkan tahun sebelumnya yang mencapai Rp.2.086.096.149.
BACA JUGA:Butuh Dana Rp14,287 Triliun untuk Pembangunan Jalan Tol Palembang-Tanjung Api api
Adapun rinciannya sebagai berikut, tanah dan bangunan senilai Rp1.260.000.000. Kemudian alat transportasi total Rp360 juta.
Adapun rincian alat transportasi yang dimiliki, yakni mobil Toyota Fortuner tahun 2016 senilai Rp350 juta dan sepeda motor Yamaha senilai Rp10 juta.
Azandri yang juga Sekretaris DPC PDIP Musi Rawas, juga memiliki harta bergerak lainnya Rp105 juta. Kas dan setara kas Rp301.096.149.
Kemudian juga dijelaskan memiliki hutang Rp1 miliar. Hingga total harta kekayaan Rp1.026.096.149.
BACA JUGA:Cerita Kepala SD Negeri di Lubuklinggau yang Minim Siswa, Ada Isu yang Membuat Orang Tua Gelisah