Bantu Pembangunan, Pemkab Muratara Beri Penghargaan Yayasan Insan Bumi Mandiri

Senin 20-06-2022,20:34 WIB
Reporter : Endang Kusmadi
Editor : Endang Kusmadi

LINGGAUPOS.CO.ID - Yayasan Insan Bumi Mandiri mendapatkan penghargaan dari Pemkab Musi Rawas Utara (Muratara). 

Penghargaan diserahkan Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel) H Herman Deru didampingi Bupati Muratara Devi Suhartoni bertepatan dengan Paripurna HUT ke-9 Muratara, Senin (20/6/2022). 

Devu Suhartoni menyampaikan banyak terima kasih kepada Yayasan Insan Bumi Mandiri yang terus komitmen membantu Kabupaten Muratara dalam mewujudkan visi misi. 

Hadir dalam agenda penyerahan piagam penghargaan Direktur Yayasan Insan Bumi Mandiri Zulfa Faizah Musyahidah yang datang langsung dari Kota Bandung, Jawa Barat.  

Yayasan Insan Bumi Mandiri mendapatkan penghargaan di kategori Bidang Sosial karena telah banyak membatu warga Kabupaten Muratara. 

Seperti diketahui, Yayasan Insan Bumi Mandiri yang kantornya berpusat di Bandung, memiliki banyak program di Sumatera Selatan salah satunya di Kabupaten Muratara. 

Bentuk bantuan yang telah di salurakan Yayasan Insan Bumi Mandiri sebanyak 54 program bantuan

Diantaranya  kesehatan, bantuan pembangunan MCK dan air bersih, bantuan pendidikan, bantuan apresiasi guru, bantuan yatim dhuafa, bantuan bedah rumah, bantuan pembangunan masjid dan mushola, bantuan pembangunan jembatan gantung, bantuan  lansia dan bantuan beasiswa pendidikan. 

"Program yang baru saja dijalankan adalah pembangunan Masjid Karang Jaya dan Jembatan Sungai Cinau Kelurahan Muara Kulam," diceritakan Koko Triantoro, relawan Yayasan Insan Bumi Mandiri. (*) 

Kategori :