PBNU Gelar Mudik Gratis Lebaran 2025, Cek Kriteria, Syarat dan Jadwal Keberangkatannya di Sini

Ilustrasi mudik seru bareng NU. --(Foto: TVNU).
LINGGAUPOS.CO.ID - Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) bersama Lembaga Amil Zakat, Infak, dan Sedekah NU (LAZISNU), Lembaga Takmir Masjid (LTM) PBNU, dan Pagar Nusa mengadakan program mudik gratis Lebaran Idul Fitri 2025 sebanyak 39 bus dengan rute se-Jawa dan Sumatra.
Program mudik ini direncanakan berangkat pada 25 Maret 2025 dengan titik keberangkatan di depan kantor PBNU, Jalan Kramat Raya 164, Jakarta Pusat.
Pendaftaran sudah dibuka pada Kamis 13 Maret 2025 sampai kuota terpenuhi, sedangkan peserta mudik yang lolos akan diumumkan pada Kamis 20 Maret 2025 pekan depan.
Pengurus LAZISNU PBNU Fahrurozi menyampaikan bahwa rute perjalanan pada program mudik gratis ini pada rute Pulau Sumatra akan sampai Palembang dan rute Pulau Jawa akan sampai Banyuwangi.
BACA JUGA:Pemkot Lubuk Linggau Buka Puasa Ramadan 1446 H Bersama Anak Yatim dan Panti Asuhan
“Start-nya dari Jakarta sampai Lampung, Palembang dan di Jawa sampai Banyuwangi ada jalur utara dan selatannya,” ujar Rozi.
Ia menjelaskan bahwa peserta yang dapat mengikuti program mudik gratis ini adalah warga Nahdliyin, terutama masyarakat NU dan kaum dhuafa.
Sementara itu, Sekretaris LTM PBNU Ahmad Zayadi menyampaikan bahwa tujuan dilaksanakan program mudik gratis ini untuk membantu meringankan beban biaya transportasi masyarakat yang hendak bersilaturahmi dengan keluarganya.
“Dengan adanya mudik gratis, masyarakat dapat menghemat pengeluaran mereka selama lebaran. Dan yang semula karena tidak memiliki biaya sehingga berencana tidak mudik dengan adanya program ini dapat ikut mudik bertemu keluarga,” ujarnya.
BACA JUGA:Hadiri Taklim Ramadan Lubuk Linggau, Ini Yang Disampaikan Wakil Wali Kota Rustam Effendi
Zayadi menyampaikan bahwa kuota pada program mudik tahun ini sebanyak 39 bus untuk 2 ribu orang dan kemungkinan dapat bertambah.
“Kuota mudik akan terus berkembang sejalan dengan kerjasama PBNU dengan instansi lembaga atau pihak swasta yang masih terus berprogres,” ucapnya.
Kriteria peserta mudik
1. Penyandang Disabilitas
BACA JUGA:Auto Nambah Terus! Inilah Resep Cumi Pete Balado, Menu Buka Puasa Ramadan yang Lezat dan Menggugah Selera
2. Berprofesi sebagai Marbot Masjid
3. Berprofesi sebagai Guru Mengaji
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: