Seru Abis! Ini Kemeriahan Ancol saat Liburan Imlek 2025, Bakal Ada Angpao juga di Sini

Seru Abis! Ini Kemeriahan Ancol saat Liburan Imlek 2025, Bakal Ada Angpao juga di Sini

Ancol--Instagram @ancoltamanimpian

LINGGAUPOS.CO.ID – PT Pembangunan Jaya Ancol Tbk menyediakan sejumlah pertunjukan khusus pada liburan Tahun Baru Imlek yang dibalut dengan tema Ancol Lunar Festival 2025.

"Tahun Baru Imlek selalu menjadi momen spesial bagi masyarakat Tionghoa di seluruh dunia, termasuk di Jakarta," kata Corporate Communication PT Pembangunan Jaya Ancol Tbk Ariyadi Eko Nugroho di Jakarta.

Lebih lanjut, ia menyebut Ancol Taman Impian sebagai salah satu destinasi wisata utama bakal menyajikan berbagai atraksi serta perayaan yang meriah guna merayakan keberagaman budaya yang wajib untuk dikunjungi.

Pantai Ancol jadi destinasi pertama yang hadirkan nuansa khusus Imlek khususnya di area Pantai Lagoon.

BACA JUGA:Jelang Imlek 2025, Ini Persiapan yang Dilakukan Vihara Vajra Bumi Silampari

Melansir dari laman media online yang dikutip pada Rabu, 15 Januari 2025, pengunjung juga bisa menikmati keindahan pantai yang disulap jadi pesta warna-warni dengan dekorasi khusus Imlek.

"Barongsai Meja dan Liong akan tampil di area Plaza Lagoon, Symphony of The Sea," kata dia.

Pengunjung bisa menyaksikan secara langsung aksi yang seru abis ini dari para pemain barongsai meja dan juga atraksi liong dengan iringan dari music rampak tambur.

Setelah itu ada juga pertunjukkan musik yang bakal mengisi suasana rekreasi di tepi pantai serta pengunjung juga dapat mengikuti Gerebek Angpao yang bakal berlangsung setelah pertunjukkan barongsai.

BACA JUGA:Wah! Ternyata Ini 5 Negara Tujuan Favorit untuk Rayakan Imlek, Indonesia Termasuk Lho

Dufan Ancol juga bakal hadirkan nuansa Imlek dengan berbagai acara spesial mulai dari pertunjukan kolosal yang dikemas dengan tema Kungfu Show di Panggung Indoor Ice Age hingga Parade Akbar Spesial Imlek dengan menampilkan Barongsai Tonggak dan Liong.

"Jangan lewatkan juga penampilan spesial Bian Lian Show yang akan memukau penonton dengan atraksi tari kipas yang menawan serta program Tebar Angpao bersama dengan robot terbaru Ancol, yaitu Flippy pada sore harinya," kata dia.

Adapun untuk wahananya, Sea World Ancol juga menampilkan atraksi di dalam akuarium utama yang punya kedalaman hingga 6 meter serta di tengah ribuan ikan.

Menariknya lagi, pengunjung juga dapat berinteraksi dengan karakter seperti Sea World yang lucu yakni Sharky yang bakal ditemani oleh robot Ancol yakni Twirly di sesi Meet and Great.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: