Rencanakan Liburan Bersama Keluarga, Inilah Hari Libur dan Cuti Bersama Desember 2024

Rencanakan Liburan Bersama Keluarga, Inilah Hari Libur dan Cuti Bersama Desember 2024

Hari Libur dan Cuti Bersama Desember 2024.--

LINGGAUPOS.CO.ID - Desember 2024 menjadi bulan terakhir dalam kalender, yang identik dengan perayaan Natal dan waktu yang tepat untuk merencanakan liburan bersama keluarga.

Selain itu, bulan Desember 2024 juga memiliki beberapa hari libur dan cuti bersama yang telah ditetapkan pemerintah melalui Surat Keputusan Bersama (SKB) oleh tiga menteri: Menteri Agama, Menteri Ketenagakerjaan, dan Menteri PAN-RB.

Tanggal merah pertama jatuh pada hari Rabu, 25 Desember 2024 yang merupakan hari libur nasional Hari Raya Natal.

Libur nasional Hari Raya Natal merupakan momen penting bagi umat Kristiani di seluruh dunia.

BACA JUGA:Sekda Lubuk Linggau Hadiri Apel Pergeseran Pasukan Pengamanan TPS Pilkada

Mengutip dari situs menpan.go.id di bulan Desember 2024, masyarakat Indonesia akan menikmati total tujuh hari libur merah, yang mencakup akhir pekan dan beberapa cuti bersama. Berikut adalah rinciannya:

• Minggu, 1 Desember 2024: Libur akhir pekan

• Minggu, 8 Desember 2024: Libur akhir pekan

• Minggu, 15 Desember 2024: Libur akhir pekan

BACA JUGA:Pilkada Lubuk Linggau Berlangsung Kondusif, Pj Wali Kota Ucapkan Terima Kasih Kepada Masyarakat

• Minggu, 22 Desember 2024: Libur akhir pekan

• Rabu, 25 Desember 2024: Libur nasional Hari Raya Natal

• Kamis, 26 Desember 2024: Cuti bersama Hari Raya Natal

• Minggu, 29 Desember 2024: Libur akhir pekan

BACA JUGA:Ciptakan Suasana Segar, Inilah 5 Inspirasi Desain Dapur Terbuka dengan Taman di Belakang Rumah yang Estetik

Dengan adanya libur panjang dan cuti bersama, Desember menjadi bulan yang penuh kesempatan untuk menikmati waktu luang, baik untuk istirahat di rumah atau merencanakan liburan bersama keluarga atau teman-teman.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: